Pelantun "Sakitnya Tuh Disini" itu mengaku ingin proses hukum berjalan dengan lancar. Oleh karena itu, dia akan berusaha untuk memenuhi panggilan hakim jika diperlukan agar hasil persidangan sesuai harapan.

"Insya Allah akan menghadiri prosedur hukum yang ada. Mudah-mudahan semua berjalan lancar dan sesuai harapan," ungkap Cita di Kuningan Village, Jakarta.

Dia menambahkan, "Menurut hakim principal, boleh aja sekali datang. Karena pekerjaan‎ aku banyak di belakang. Tapi, kalau hakim minta datang, tanggal 3 aku datang."

Pedangdut yang tengah naik daun ini, mengaku tidak ada persiapan apa-apa untuk menghadapi persidangan. Dia hanya ingin, semua masalah yang menderanya bisa segera selesai.

"Persiapan enggak ada, cuma persiapan kesehatan aja biar fresh datang ke sidang.‎ Penginnya ini cepet banget selesai. Mudah-mudahan tanggal 3 itu, udah ketok palu langsung," ucap Cita seperti diwartakan situs gaya hidup gohitzz.com.