Mark Zuckerberg akan Cuti Dua Bulan untuk Asuh aAak
Minggu, 22 November 2015 15:33 WIB
CEO Facebook Mark Zuckerberg dan istrinya Priscilla Chan sedang menantikan kelahiran anak perempuan mereka. (REUTERS)
"Ini keputusan yang sangat personal," tulis Zuckerberg di halaman Facebook dia bersama gambar kereta bayi kuning dan anjingnya Beast.
Namun dia tidak menyebutkan kapan anaknya akan lahir. Dia juga tidak menyatakan siapa yang akan menjalankan perusahaan saat dia cuti.
Facebook, jaringan sosial daring terbesar dunia, mengizinkan karyawannya cuti sampai empat bulan untuk mengasuh anak dan tetap memberikan gaji kepada mereka yang mengambil cuti yang bisa diambil sekali atau sepanjang tahun pertama kehidupan anak mereka.
Kebijakan cuti mengasuh anak untuk karyawan Facebook itu tergolong cukup murah hati menurut standar Amerika Serikat.
"Studi menunjukkan bahwa ketika orangtua bekerja meluangkan waktu bersama bayi mereka, hasilnya lebih baik bagi anak-anak dan keluarga," kata Zuckerberg, yang pada Juli mengumumkan bahwa dia dan istrinya Priscilla Chan sedang menantikan bayi perempuan.
Keputusan Zuckerberg masih tidak biasa di kalangan pejabat eksekutif perusahaan teknologi dan jelas akan mengirimkan pesan tentang kebijakan cuti mengasuh anak dan keseimbangan kehidupan-kerja.
CEO Yahoo Inc Marissa Mayer hanya cuti dua pekan setelah anak pertamanya lahir tahun 2012, dan ketika dia mengandung anak perempuan kembar identik pada September dia mengatakan hanya akan mengambil cuti terbatas.
Tulisan Zuckerberg di Facebook pada Jumat (20/11) tentang rencana cutinya untuk mengasuh anak menarik lebih dari 50.000 'suka' dalam satu jam dan hampir 3.000 komentar.
Banyak yang memuji keputusannya dan menyebut itu akan mengirimkan pesan positif tentang kebijakan cuti orangtua Amerika Serikat, demikian seperti dilansir kantor berita Reuters.
Namun dia tidak menyebutkan kapan anaknya akan lahir. Dia juga tidak menyatakan siapa yang akan menjalankan perusahaan saat dia cuti.
Facebook, jaringan sosial daring terbesar dunia, mengizinkan karyawannya cuti sampai empat bulan untuk mengasuh anak dan tetap memberikan gaji kepada mereka yang mengambil cuti yang bisa diambil sekali atau sepanjang tahun pertama kehidupan anak mereka.
Kebijakan cuti mengasuh anak untuk karyawan Facebook itu tergolong cukup murah hati menurut standar Amerika Serikat.
"Studi menunjukkan bahwa ketika orangtua bekerja meluangkan waktu bersama bayi mereka, hasilnya lebih baik bagi anak-anak dan keluarga," kata Zuckerberg, yang pada Juli mengumumkan bahwa dia dan istrinya Priscilla Chan sedang menantikan bayi perempuan.
Keputusan Zuckerberg masih tidak biasa di kalangan pejabat eksekutif perusahaan teknologi dan jelas akan mengirimkan pesan tentang kebijakan cuti mengasuh anak dan keseimbangan kehidupan-kerja.
CEO Yahoo Inc Marissa Mayer hanya cuti dua pekan setelah anak pertamanya lahir tahun 2012, dan ketika dia mengandung anak perempuan kembar identik pada September dia mengatakan hanya akan mengambil cuti terbatas.
Tulisan Zuckerberg di Facebook pada Jumat (20/11) tentang rencana cutinya untuk mengasuh anak menarik lebih dari 50.000 'suka' dalam satu jam dan hampir 3.000 komentar.
Banyak yang memuji keputusannya dan menyebut itu akan mengirimkan pesan positif tentang kebijakan cuti orangtua Amerika Serikat, demikian seperti dilansir kantor berita Reuters.
Pewarta : Antaranews
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Mark Zuckerberg Tawarkan Jaringan Internet Daerah Terpencil Indonesia
23 November 2016 14:03 WIB, 2016
Zuckerberg dan Istri siapkan Tiga Miliar Dolar AS dana Riset Medis
22 September 2016 10:25 WIB, 2016
Meski Capek dan Kepanasan, Zuckerberg Menikmati"Blusukan" dengan Jokowi
13 October 2014 15:18 WIB, 2014