CSEA merupakan penghargaan kepada distributor Toyota yang mencapai hasil optimal meningkatkan kompetensi customer service secara keseluruhan.

"Toyota Astra Motor sukses mendapatkan Outstanding Customer Service Award yang merupakan penghargaan khusus kepada distributor yang berhasil menorehkan keberhasilan dalam aktivitas-aktivitas pelayanan untuk pelanggan sepanjang 2015,” ujar Shingo Sasaki Executive Vice President of Toyota Motor Asia Pacific dalam keterangan tertulisnya dari Nusa Dua Bali, Jumat.

Sasaki memaparkan TAM dianugerahi penghargaan karena berhasil mencatatkan kinerja penjualan yang baik dengan menguasai pangsa pasar 31,8 persen sepanjang tahun lalu.

Selain itu pada layanan purna jual, TAM juga meraih peningkatan penjualan suku cadang dari Rp2,96 triliun pada 2014 menjadi Rp3,08 triliun pada 2015. Melalui hal itu, TAM menerima penghargaan Parts Sales Break Record dari Toyota Motor Asia Pacific.

Dalam kesempatan yang sama, President Direktur TAM, Hiroyuki Fukui, menyebutkan bahwa apa yang sudah diraih Toyota berkat kerja keras semua pihak di Toyota.

Hiroyuki Fukui juga menenkankan bahwa aktivitas Kaizen (pengembangan berkelanjutan) akan terus dilakukan guna menjawab tantangan serta memberikan peningkatan dan perbaikan layanan kepada para pelanggan.

TAM juga menerima penghargaan "Best Innovation Award" dalam ajang tahunan Customer Service Kaizen Evolution yang diadakan oleh Toyota Motor Asia Pacific bagi distributor di Asia Pasifik.

Penghargaan ini diberikan karena inovasi mengefisienkan operasional servis cepat (Express Maintenance) 60 menit dari 3 orang teknisi menjadi 2 orang teknisi.

Fukui menambahkan salah satu tantangan besar yang dihadapi Toyota di masa depan adalah meningkatnya ekspektasi pelanggan sehingga area purna jual mendapatkan tantangan untuk memberikan layanan servis terbaik.

Untuk menjawab tantangan ekspektasi pelanggan itu, sejak akhir tahun lalu diperkenalkan “Best in Town” yang akan mulai aktif tahun ini dengan cara tiap dealer memahami pelanggannya dan memberikan pelayanan sesuai dengan area masing-masing.

Toyota Astra Motor menggalang konsolidasi internal dengan menggelar After-Sales Service Convention (ASC) pada 17 Maret 2016 dan Dealer Convention (DC) pada 18 Maret 2015 di Nusa Dua, Bali.