Jakarta, Antara Jateng - Paolo Guerrero akan menjadi ujung tombak utama Timnas Peru untuk melawan Ekuador pada pertandingan kedua Copa Amerika Centenario di Stadion University of Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, Kamis waktu Indonesia barat (WIB).

Paolo Guerrero yang memperkuat klub Brasil, Flamengo, bertindak sebagai penyerang tunggal dalam skema formasi 4-2-3-1 yang diterapkan pelatih Ricardo Gareca.

Guerrero akan disokong pergerakan dan suplai bola dari tiga gelandang serang Alejandro Hohberg, Cristian Cueva, dan Edison Flores. Adapun Renato Tapia dan Oscar Vilchez akan menjadi penyeimbang serangan dari lini tengah.

Empat bek sejajar Peru antara lain Renzo Revoredo, Cristian Ramos, Alberto Rodriguez, dan Miguel Trauco akan bekerja keras untuk menjaga pergerakan penyerang para lincah Ekuador, Enner Valencia dan Antonio Valencia.

Jika Peru akan lolos ke babak perempat final jika berhasil mengalahkan Ekuador, demikian situs resmi Copa Amerika 2016.

Susunan pemain kedua tim.

Peru (4-2-3-1): Gallese; Revoredo, Ramos, Rodriguez, Trauco; Tapia, Vilchez; Hohberg, Cueva, Flores; Guerrero.
Pelatih: Ricardo Gareca

Ekuador (4-2-3-1): Dominguez; Paredes, Achilier, Mina, Ayovi; Gruezo, Noboa; Antonio Valencia, Bolanos, Montero; Enner Valencia.
Pelatih: Gustavo Quinteros