San Francisco, ANTARA JATENG - Facebook Inc menggelar pengkajian kembali
mengenai bagaimana jejaring media sosial ini menangani video kekerasan
dan material-material terlarang lainnya.
Menurut FB, pengkajian
ini diperlukan agar FB lebih baik lagi menangani video kekerasan setelah
siaran langsung video pembunuhan di Cleveland bisa nangkring selama
sekitar dua jam di FB Minggu pekan lalu itu.
"Kami
memprioritaskan laporan-laporan dengan implikasi keselamatan yang serius
bagi komunitas kami, dan tengah menjalankan proses pengkajian kembali
dengan jauh lebih cepat," kata wakil presiden FB untuk operasi global
dan kemitraan media, Justin Osofsky, dalam posting blog.
Sementara
itu, perburan seorang tersangka pembunuhan yang disebut polisi telah
memposting video dirinya menembak orang tua di Facebook di Cleveland,
telah diperluas setelah pihak berwajib meminta bantuan masyarakat dan
mendesak tersangka menyerahkan diri.
Stephens terus menghindar sehingga perburuan ditingkatkan menjadi perburuan tingkat nasional, demikian Reuters.
Pascapembunuhan Cleveland, FB Kaji lagi Penanganan Video Kekerasan
Selasa, 18 April 2017 11:58 WIB
Facebook (REUTERS/Thomas Hodel)
Pewarta : Reuters
Editor :
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Terpopuler - IT
Lihat Juga
Bidik generasi muda, BSI gelar literasi digital di sejumlah pusat perbelanjaan Jabodetabek
22 November 2024 13:23 WIB