Jakarta, ANTARA JATENG - Kimi Raikkonen, yang memulai balapan Grand Prix Formula Satu (F1) Monaco dari posisi terdepan, tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah gagal menjadi juara.

"Sulit untuk mengatakannya. Yang jelas... finis di posisi dua, tetapi rasanya tidak terlalu baik," katanya usai pertandingan di sirkuit jalanan Monte Carlo seperti dilansir dari laman Crash.net.

"Kami menatap balapan selanjutnya dan akan melakukana yang lebih baik," kata pebalap berpaspor Finlandia tersebut.

Raikkonen yang memasuki pit stop pada lap ke 34, harus merelakan posisi tedepan ke rekan setimnya Sebastian Vettel yang menuntaskan balapan dengan total waktu 1 jam 44 menit 44,340 detik.

Dengan finis di posisi dua, Raikkonen yang kini menempati posisi empat klasemen sementara, mendapat tambahan 18 poin dan terpaut tujuh angka di bawah posisi tiga Valtteri Bottas.