Pellegrini yang pernah mengantar Manchester City juara Liga Inggris pada 2014 dikabarkan akan menggantikan posisi David Moyes di West Ham, setelah petinggi klub Kota London itu berjanji akan mendatangkan pelatih berkualitas pada musim depan.
Kehadiran Pep Guardiola sebagai nahkoda baru City membuat Pellegrini tersingkir dan memilih melanjutkan karirnya di Liga Super China yang saat itu sedang jor-joran mendatangkan pemain dan pelatih dari Eropa.
Kendati demikian, kiprah Pellegrini di China hanya bertahan dua tahun setelah Hebei memutuskan kontrak bekas pelatih Real Madrid dan Malaga itu.
"Kami berterima kasih atas kontribusi Pellegrini kepada klub, dan kami mendoakan semoga dia sukses di masa depan," kata Hebei dalam sebuah pernyataan dilansir AFP, Sabtu (19/5).
West Ham menyudahi musim kompetisi Liga Inggris tahun ini di urutan 13 setelah mengalami kemerosotan pada awal musim dengan menempati zona degradasi.