Bunga Citra Lestari akui banyak berkah di 2018
Sabtu, 8 Desember 2018 9:58 WIB
Bunga Citra Lestari ditemui dalam acara Panasonic Gobel Awards 2018 di Ballroom Djakarta Theater, Jakarta, Jumat (7/12/2018). (Antara News/Maria Cicilia Galuh)
Jakarta (Antaranews Jateng) - Bunga Citra Lestari (BCL) mengaku mendapat banyak berkah di 2018. Menurutnya, semua yang terjadi di tahun ini merupakan hal besar.
BCL mengatakan banyak hal tak terduga yang ia alami. Mulai dari diajak terlibat dalam ajang Asian Games 2018 hingga program Indonesian Idol yang mendapat penghargaan sebagai Program Pencarian Bakat Terfavorit dari Panasonic Gobel Awards 2018. Di Indonesian Idol sendiri, BCL bertugas sebagai jurinya.
"Banyak banget ya yang aku dapat di 2018. Dari jadi bagian di Indonesian Idol, ikut closing Asian Games, ada banyak banget hal yang aku dapat di 2018," kata BCL dalam acara Panasonic Gobel Awards 2018 di Jakarta, Jumat (8/12).
BCL tidak menyangka jika kerja kerasnya di Indonesian Idol membuahkan hasil.
"Enggak sia-sia ya selesai pagi, selesai pagi, abis-abisan, ternyata dapat penghargaan," ujarnya.
Untuk 2019, BCL mengaku tidak memiliki resolusi. Ia lebih senang menyebutnya sebagai rencana setahun ke depan. Menurutnya, 2019 juga akan sehebat pengalamannya di 2018.
"Aku enggak pernah punya resolusi, yang ada itu planning. Insyaallah album dan film akan keluar. Aku juga nyanyi soundtrack "Keluarga Cemara". Ini dulu lagu yang selalu membuat aku senang dan aku senang sekali bisa aku nyanyiim dengan gaya aku yang baru," jelas BCL.(Editor : Ida Nurcahyani).
BCL mengatakan banyak hal tak terduga yang ia alami. Mulai dari diajak terlibat dalam ajang Asian Games 2018 hingga program Indonesian Idol yang mendapat penghargaan sebagai Program Pencarian Bakat Terfavorit dari Panasonic Gobel Awards 2018. Di Indonesian Idol sendiri, BCL bertugas sebagai jurinya.
"Banyak banget ya yang aku dapat di 2018. Dari jadi bagian di Indonesian Idol, ikut closing Asian Games, ada banyak banget hal yang aku dapat di 2018," kata BCL dalam acara Panasonic Gobel Awards 2018 di Jakarta, Jumat (8/12).
BCL tidak menyangka jika kerja kerasnya di Indonesian Idol membuahkan hasil.
"Enggak sia-sia ya selesai pagi, selesai pagi, abis-abisan, ternyata dapat penghargaan," ujarnya.
Untuk 2019, BCL mengaku tidak memiliki resolusi. Ia lebih senang menyebutnya sebagai rencana setahun ke depan. Menurutnya, 2019 juga akan sehebat pengalamannya di 2018.
"Aku enggak pernah punya resolusi, yang ada itu planning. Insyaallah album dan film akan keluar. Aku juga nyanyi soundtrack "Keluarga Cemara". Ini dulu lagu yang selalu membuat aku senang dan aku senang sekali bisa aku nyanyiim dengan gaya aku yang baru," jelas BCL.(Editor : Ida Nurcahyani).
Pewarta : Maria Cicilia
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2025