Jack Wilshere berharap tampil beda musim depan

Jumat, 19 Juli 2019 22:52 WIB
Pemain West Ham United Jack Wilshere (AFP)
Jakarta (ANTARA) - Gelandang West Ham United Jack Wilshere mengungkapkan Jumat ini bahwa absen hampir sepanjang musim lalu karena cedera adalah "mematikan", tetapi dia berharap tahun depan akan lebih baik.

Pemain berusia 27 tahun pernah digadang-gadangkan sebagai salah satu pesepak bola Inggris paling berbakat pada generasinya, tetapi dia terus dibekap cedera sepanjang karirnya.

Dia meninggalkan klub masa kecilnya Arsenal musim panas lalu untuk awal baru bersama West Ham yang dilatih Manuel Pellegrini.

Tetapi setelah melewati awal yang menjanjikan, mantan gelandang timnas Inggris itu diserang cedera pergelangan kaki yang serius sehingga hanya delapan kali bermain di Liga Premier.

Pemain yang pernah 34 kali bertanding untuk timnas Inggris itu berkata, "Saya ingin memainkan bagian besar musim ini dan memainkan sebanyak mungkin pertandingan yang saya bisa dan mengantarkan tim finis setinggi yang kami bisa."

Berbicara di Shanghai menjelang pertandingan Premier League Asia Trophy melawan Newcastle United, Wilshere menambahkan, "Saya tak perlu mengatakan kepada Anda betapa frustasinya saya. Absen pada sebagian besar musim adalah mematikan."

"Saya melewatkan tandang bersama tim dan menjadi bagian dari itu, khususnya menjadi tim yang baru. Tapi di belakang saya, ada musim baru, menyenangkan bisa terlibat di dalam tim. Kini saya ingin maju."

Baca juga: West Ham pecahkan rekor transfer demi datangkan penyerang Frankfurt

Baca juga: West Ham rampungkan penjualan Arnautovic ke klub China Shanghai SIPG

Pewarta : Jafar M Sidik
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Wilshere tinggalkan Arsenal

20 June 2018 8:59 WIB, 2018