Armenia taklukkan Makedonia Utara 1-0

Kamis, 19 November 2020 4:52 WIB
Pemain bertahan Armenia Hovhannes Hambardzumyan (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Makedonia Utara pada pertandingan terakhir Divisi C Grup 2 (C2) yang dimainkan di Stadion GSP, Nicosia, Siprus, Rabu (18/11/2020). (ANTARA/REUTERS/YIANNIS KOURTOGLOU)
Jakarta (ANTARA) - Armenia memastikan promosi ke Divisi B UEFA Nations League usai menaklukkan tamunya Makedonia Utara 1-0 pada pertandingan terakhir Divisi C Grup 2 (C2) di Stadion GSP, Nicosia, Siprus, Kamis dini hari WIB.

Berkat tambahan tiga poin tersebut, Armenia kokoh memuncaki klasemen C2 dengan 11 poin, sedangkan Makedonia Utara tetap berada pada posisi kedua dengan sembilan poin, demikian catatan laman resmi UEFA.

Makedonia Utara mendominasi penguasaan bola dengan catatan 66 persen berbanding 34 persen penguasaan bola Armenia. Tim tamu juga memiliki lebih banyak tembakan ke gawang tuan rumah, dengan catatan 14 berbanding 12 peluang.

Baca juga: Tiga pemain Serbia dinyatakan positif COVID-19

Namun gol semata wayang yang diukir pemain bertahan Hovhannes Hambaratsumyan pada menit ke-55 saat ia berada dalam posisi bebas untuk menyambar bola yang membentur bek Makedonia Utara sudah cukup untuk mengamankan kemenangan tipis Armenia.

Makedonia Utara memiliki peluang terbaik untuk menyamakan kedudukan melalui sepakan melengkung Aleksandar Trajovski. Namun kiper tuan rumah David Yurchenko cekatan menggagalkan sepakan tersebut.

Pertandingan C2 lainnya yang dimainkan pada waktu bersamaan antara Georgia dan Estonia di Dinamo Arena, Tbilisi, gagal menghasilkan gol.

Hasil itu membuat Georgia menduduki posisi ketiga di grup dengan tujuh poin, sedangkan Estonia yang mengakhiri fase grup dengan berada pada posisi terakhir dengan tiga poin akan memainkan pertandingan playoff degradasi Maret tahun depan.

Baca juga: Direktur timnas Jerman tetap dukung Joachim Low usai dibantai Spanyol

Pewarta : A Rauf Andar Adipati
Editor : Mugiyanto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Ukraina taklukkan Makedonia Utara 2-1

18 June 2021 5:19 WIB, 2021

Austria gilas Makedonia Utara 3-1

14 June 2021 5:26 WIB, 2021

Terpopuler - Liga Dunia