Aston bungkam Fulham 3-1

Senin, 5 April 2021 7:17 WIB
Penyerang sayap Aston Villa Trezeguet (kanan) melakukan selebrasi selepas mencetak gol ke gawang Fulham dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Villa Park, Birmingham, Inggris, Minggu (4/4/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/POOL/Richard Heathcote)
Jakarta (ANTARA) - Dwigol yang dicetak Trezeguet membimbing Aston Villa kembali ke jalur kemenangan saat membekuk Fulham 3-1 dalam laga pekan ke-30 Liga Inggris di Stadion Villa Park, Birmingham, Inggris, Minggu waktu setempat (Senin WIB).

Sempat tertinggal lebih dulu akibat gol Aleksandar Mitrovic, Villa bangkit lewat dwigol cepat Trezeguet pada periode akhir laga sebelum Ollie Watkins melengkapi kemenangan tuan rumah.

Hasil itu jadi kemenangan pertama bagi tim besutan Dean Smith dalam lima pertandingan terakhir sekaligus membuat Villa naik ke posisi kesembilan klasemen dengan raihan 44 poin.

Sedangkan Fulham (26), yang menelan tiga kekalahan beruntun, tertahan di zona merah menempati urutan ke-18, masih terpaut tiga poin dari zona aman, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Manchester City kini unggul 17 poin di puncak

Kedua tim turun minum dalam kedudukan nirgol setelah Fulham membuang banyak peluang, sedangkan hadiah tendangan penalti yang awalnya dihadiahkan wasit Andy Madley di pengujung babak pertama dibatalkan setelah ia berkonsultasi dengan VAR.

Pada menit ke-61, Fulham mampu memecahkan kebuntuan untuk memimpin atas Villa setelah Mitrovic memanfaatkan blunder Tyrone Mings untuk mengecoh kiper Emiliano Martinez sebelum menceploskan bola ke gawang tak bertuan.

Gol itu segera direspon Smith dengan menarik keluar Anwar El Ghazi digantikan Trezebuget, yang belakangan akan memainkan peranan penting untuk membantu Villa bangkit dari ketertinggalan.

Trezeguet lebih dulu membuat kedudukan imbang pada menit ke-78 saat ia berdiri bebas untuk menyelesaikan umpan tarik Mings dengan sepakan yang tak memberi kesempatan kiper Alphonse Areola berreaksi.

Tiga menit kemudian, Trezeguet mencetak gol keduanya demi membawa Villa berbalik memimpin saat ia mengamankan bola liar yang lepas dari penguasaan bek Fulham Tosin Adarabioyo sebelum melepaskan tembakan menyilang ke pojok kiri bawah gawang.

Kebangkitan Villa dilengkapi oleh Watkins yang menyontek bola umpan silang matang kiriman Bertrand Traore untuk melengkapi kemenangan tuan rumah menjadi 3-1 atas Fulham.

Villa selanjutnya akan bertandang ke markas Liverpool pada Sabtu (10/4) pekan depan, sehari setelah Fulham menjamu Wolverhampton di Craven Cottage, London.

Baca juga: Southampton bangkit dari ketertinggalan saat tundukkan Burnley 3-2
Baca juga: Tottenham tersandung di markas Newcastle

Pewarta : Gilang Galiartha
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Tinggalkan Everton, Lucas Digne gabung Aston

13 January 2022 8:38 WIB, 2022

Piala FA, MU tundukkan Aston Villa 1-0

11 January 2022 8:28 WIB, 2022

Chelsea tundukkan Aston 3-1

27 December 2021 5:25 WIB, 2021

Terpopuler - Liga Dunia