Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menggelontorkan dana sebesar Rp2,27 triliun ke kawasan pariwisata Borobudur, Jawa Tengah, dalam dua tahun anggaran sejak 2020 sebagai bentuk dukungan Pengembangan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN)/Daerah Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Borobudur.
Secara keseluruhan, ada 42 paket pekerjaan yang dibangun di kawasan itu mulai infrastruktur sumber daya air, jalan dan jembatan, permukiman, dan perumahan yang sejalan dengan upaya pelestarian kawasan Borobudur sebagai Situs Warisan Budaya Dunia (World Heritage Site).
Dari 42 paket pengerjaan itu, terdapat 25 kegiatan yang telah selesai, 16 kegiatan tengah berlangsung (on going) dan 1 kegiatan dalam persiapan.
"Intinya kami ingin menata dan meningkatkan kualitas kawasan Borobudur ini dengan sebaik-baiknya sesuai prinsip-prinsip pelestarian situs pusaka dunia yang berkelanjutan," ujar Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: PUPR bangun infrastruktur terpadu-berkelanjutan di kawasan Borobudur