Asyik selfie di tepi pantai, dua nenek tewas terseret arus laut selatan
Rabu, 31 Agustus 2022 8:37 WIB
Kapolsek Cisolok AKP Aguk Khusaeni saat meninjau lokasi tewasnya dua lansia yang merupakan wisatawan asal Kota Bogor, Jabar yang tenggelam di laut selatan Kabupaten Sukabumi tepatnya di Kecamatan Cisolok. Antara/Aditya Rohman
Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Asyik selfie di tepi laut, dua nenek tewas terseret arus. Kejadian ini dialami Indriana Halim (74) dan Ijana (78) asal Bogor, Jawa Barat, keduanya tewas tenggelam di laut selatan Kabupaten Sukabumi, Jabar pada Selasa, (30/8) karena terseret arus laut saat sedang asik berswafoto.
"Kejadian kecelakaan laut tersebut tepatnya di pantai depan Hotel Ocean Kampung Ciwaru, Desa Cikahuripan, Kecamatan Cisolok," kata Kapolsek Cisolok AKP Aguk Khusaeni kepada wartawan di Sukabumi, Selasa.
Kedua korban sedang asyik berfoto dan jalan di pinggir pantai ketika tiba-tiba ombak besar datang dan menyeret keduanya hingga ke tengah laut.
Warga langsung menghubungi penjaga pantai terdekat dan beruntung saat kejadian ada nelayan yang tengah melaut yang langsung memberikan bantuan dan berhasil mengevakuasi kedua korban ke Puskesmas Cisolok.
Menurut Aguk, kemungkinan keduanya tidak menyadari kondisi ombak pantai saat itu sedang tinggi dan saat tiba di puskesmas untuk diberikan pertolongan, kedua korban sudah meninggal dunia.
"Kejadian kecelakaan laut tersebut tepatnya di pantai depan Hotel Ocean Kampung Ciwaru, Desa Cikahuripan, Kecamatan Cisolok," kata Kapolsek Cisolok AKP Aguk Khusaeni kepada wartawan di Sukabumi, Selasa.
Kedua korban sedang asyik berfoto dan jalan di pinggir pantai ketika tiba-tiba ombak besar datang dan menyeret keduanya hingga ke tengah laut.
Warga langsung menghubungi penjaga pantai terdekat dan beruntung saat kejadian ada nelayan yang tengah melaut yang langsung memberikan bantuan dan berhasil mengevakuasi kedua korban ke Puskesmas Cisolok.
Menurut Aguk, kemungkinan keduanya tidak menyadari kondisi ombak pantai saat itu sedang tinggi dan saat tiba di puskesmas untuk diberikan pertolongan, kedua korban sudah meninggal dunia.
Pewarta : Aditia Aulia Rohman
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Kolaborasi Unsoed-FIO China dorong pengelolaan sampah plastik dan edukasi mikroplastik di Cilacap
14 October 2024 8:44 WIB
Pangkoarmada I teken PKS dengan PT STG terkait pendalaman laut area latihan TNI AL di Todak
24 September 2024 9:07 WIB
52 kru KM Kirana I yang terbakar dievakuasi, sebagian sempat terjun ke laut
11 August 2024 21:50 WIB
Basarnas evakuasi tiga nelayan korban kecelakaan perahu di Cilacap, dua selamat
02 August 2024 14:07 WIB