Rembang (ANTARA) - Rumah BUMN (RB) Rembang yang dikelola secara co-partnership antara PT Semen Gresik dan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG), kembali menggelar Launching Hampers Berkah UMKM Rembang di Gedung RB Rembang, Jumat (28/2).

Kegiatan kreatif dan produktif tersebut digelar dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah.

Senior Manager of Communication & CSR PT Semen Gresik, Sulistyono, menuturkan bahwa selama 4 tahun berdiri, hampers UMKM binaan RB Rembang rutin digelar dan setiap tahunnya mengalami peningkatan omset.

“Untuk tahun 2025 ini kami menargetkan omset sebesar Rp800 juta, lebih besar dari tahun sebelumnya yang berhasil meraup omset Rp565 juta. Selain menawarkan jenis produk yang lebih bervariasi, kami juga mengutamakan pelayanan dengan sistem one stop service. Masing-masing pesanan akan dikirim sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” terangnya.

Sulistyono menambahkan, ini merupakan wujud nyata komitmen Semen Gresik melalui RB Rembang dalam meningkatkan pemberdayaan UMKM, dalam hal pendampingan, memfasilitasi dan mengembangkan UMKM binaan dari Kabupaten Rembang dan Blora.

Sementara itu Project Leader program Hampers  Berkah 2025, Diana Nurus Saidah, menjelaskan bahwa untuk program hampers tahun ini, kami tidak hanya menjadi penjual hampers Lebaran saja, namun yang kami utamakan menjadi pusat layanan hampers terlengkap di Kabupaten Rembang.

“Kami berharap dengan adanya program ini, UMKM Rembang dan Blora dapat semakin berkembang dan mendapatkan kesempatan lebih luas untuk bersaing di pasar nasional maupun internasional. Kami juga mengajak seluruh masyarakat, perusahaan, dan mitra untuk turut mendukung gerakan ini dengan belanja hampers Lebaran berisi produk UMKM di Rumah BUMN Rembang,” tegasnya.

Owner UMKM binaan yakni Mutiara  Collection dari Desa Pangkalan Kecamatan Sluke, Siti Khulifah mengaku sangat terbantu dengan adanya hampers Berkah Ramadhan dari Rumah BUMN.

“Ia mencontohkan produknya seperti hijab, mug ecoprint dan tumbler ikut dimasukkan sebagai hampers. Apalagi kue-kue kering, banyak sekali yang dilibatkan oleh Rumah BUMN,” ungkapnya.

Diana Nurus Saidah menambahkan, untuk Hampers Berkah UMKM Rembang tahun 2025 ini, terdapat 7 paket hampers yang ditawarkan dengan pilihan kemasan, dari kardus, keranjang bambu, keranjang rotan, dan boks kayu spesial. Dimulai dari produk makanan, minuman, kriya/craft, fashion, hingga batik khas Rembang. Harga pun sangat variatif, yaitu Paket Sabil senilai Rp 115 ribu, Paket Sama’ Rp179 ribu, Paket Nujum Rp299 ribu, Paket Buruj Rp399 ribu, dan Paket Shahab Rp500 ribu, Paket Sidrah Rp750 ribu, dan tertinggi Paket Firdaus Rp1 juta.***