All New Range Rover Bisa "Nenggak" Solar Indonesia
Jumat, 22 Februari 2013 13:22 WIB
Chief Operating Officer PT. GAD (importir All New Range Rover) Darwin Maspolim mengatakan pihaknya sudah melakukan pengujian mesin diesel dengan BBM solar di Indonesia.
"Jadi mesin diesel model ini sudah disesuaikan dengan kualitas solar yang ada di Indonesia. Selain itu, standar emisi All-New Range Rover sudah disesuaikan dengan standar gas buang di Indonesia yaitu Euro 4," kata Darwin.
"Konsumen tidak perlu khawatir karena baik mesin bensin maupun diesel tetap kami sesuaikan dengan kualitas bahan bakar yang ada di Indonesia," katanya ketika menggelar jumpa media di Jakarta pada Kamis (21/2).
Darwin mengatakan, "Pemesanan inden model ini membutuhkan waktu tiga bulan karena harus didatangkan langsung dari Inggris," katanya.
All New Range Rover Vogue memiliki harga Rp 3.5 miliar, All New Range Rover Auto Biography memiliki harga Rp. 3.7 miliar dan All New Range Rover diesel memiliki harga Rp. 3 miliar.
Pewarta : -
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Terpopuler - OTOMOTIF
Lihat Juga
Nissan Perkirakan Laba Operasional Turun Setelah Ada Skandal "Inspeksi"
09 November 2017 14:44 WIB, 2017
Inilah Mitsubishi Punya 11 Model Baru, Dikeluarkan Bertahap Sampai 2020
05 November 2017 8:48 WIB, 2017
Pertama Kali di Dunia, Ferrari Perkenalkan FXX-K Evo, yang Produksinya Terbatas
02 November 2017 12:10 WIB, 2017
Banyak Model Baru oleh Manufaktur Mobil, Permintaan LGCC jadi Menguat di Indonesia
02 November 2017 12:04 WIB, 2017
Mitsubishi Memperkenalkan Eclipse Cross sebagai Model Global Pertama
02 November 2017 10:12 WIB, 2017