Pasangan dengan jargon "Maju Aman Tentram Bersama Anif Budidoyo" (Mantab) itu datang dengan diantar segenap pengurus PAN Kabupaten Temanggung, antara lain Tofan Sugianto, Erda Wahyudi dan Muhamdi.
Pasangan yang mengaku berkoalisi dengan rakyat ini diterima Ketua KPU Sujatmiko dan para komisioner.
Usai mendaftar di KPU, mereka mengunjungi pasar tradisional yakni Pasar Kliwon untuk berinteraksi dengan masyarakat, sambil menikmati makanan tradisional yang dibelinya. Mereka kemudian shalat berjamaah di Masjid Agung Temanggung.
Anif Punto mengatakan, sengaja datang ke KPU dengan bersepeda ontel dilanjutkan ke pasar tradisional dan shalat berjamaah bersama rakyat di Masjid Agung sebagai pencerminan kedekatan dan perjuangan menyejahterakan rakyat.
Menurut dia, sepeda ontel merupakan representasi kesederhanaan dan kerakyatan yang selama ini menjadi prinsip hidupnya dan akan dipegang bila dipercaya memimpin Temanggung.
"Kami tetap melindungi rakyat dengan membangun pasar tradisional. Kami akan selalu berinteraksi dengan rakyat tanpa batas," kata wartawan senior Republika ini.
Ia mengatakan program kerja yang diusung lebih banyak melanjutkan program kerja dari Bupati Temanggung saat ini, Hasyim Afandi yang sangat prorakyat dan dengan menginovasi sejumlah program agar lebih mempercepat dalam menyejahterakan rakyat, karena warga Temanggung masih banyak yang miskin, pendidikan masih rendah dan tingkat kesehatan minim.
"Program kami adalah konsentrasi memakmurkan rakyat petani. Kami ini rakyat, sehingga mengetahui kondisi rakyat, Insya Allah Kami akan jalankan pemerintahan tanpa korupsi, kolusi dan nepotisme," katanya.
Ketua PAN Temanggung Tofan Sugiyanto mengatakan PAN berkoalisi dengan rakyat yakin akan memenangkan Pilkada pada 26 Mei 2013.
"Kami yakin menang dalam satu putaran. Meskipun harus dua putaran kami telah siap," katanya.
Anif-Budidoyo Bersepeda Daftar KPU Temanggung
Minggu, 24 Februari 2013 20:11 WIB
Ilustrasi (antarafoto.com)
Pewarta : Heru Suyitno
Editor : Zuhdiar Laeis
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Kilang Pertamina Cilacap promosikan Kampoeng Kepiting dengan sepeda santai
12 October 2024 15:46 WIB
KM Dobonsolo angkut 1.100 pemudik bersepeda motor tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang
16 April 2023 12:02 WIB, 2023