Karen Agustiawan Tidak Pernah Penuhi Permintaan THR
Kamis, 23 Januari 2014 15:22 WIB
"Karen mengaku pernah dimintai Rudi Rubiandini untuk urunan, tapi dia tidak pernah mau," kata Iskan, usai menggelar Rapat Pimpinan Kementerian BUMN, di Kantor Perum Damri, Jakarta, Kamis.
Klarifikasi Agustiawan itu sekaligus membantah pemberitaan bahwa salah satu direktur utama BUMN energi terindikasi memberikan THR kepada SKK Migas yang dibagikan kepada anggota Komisi VII DPR.
"Waktu saya baca berita ada satu dirut BUMN energi yang berikan THR. Tapi saya tidak percaya Karen memenuhi permintaan THR itu," ujar Iskan.
"Saya langsung instruksikan, agar jangan sekali-kali memberikan THR. Sekali memberikan maka akan cilaka seterusnya," tegas Iskan.
Pada sisi lain dia akui praktik-praktik seperti pemberian THR sudah mengakar terjadi di perusahaan-perusahaan BUMN.
Pewarta : Antaranews
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
SOEs Ministry clarifies board of commissioners' role in Karen Agustiawan case
12 June 2019 17:20 WIB, 2019
Terpopuler - Hukum dan Kriminal
Lihat Juga
"Garis Bawahi Ya Hanya kamaludin yang Minta Uang,Patrialis tidak Pernah," kata Basuki
01 February 2017 18:16 WIB, 2017
Pengacara Minta Penyidik Menyelidiki Laporan agar Membongkar Kasus Rekayasa Antasari
01 February 2017 16:25 WIB, 2017