Mini Cooper rakitan Indonesia selain murah, apa saja keunggulannya?
Jumat, 7 September 2018 09:14 WIB
Jodie O'tania, Vice President Corporate Communications BMW Group Indonesia, mengatakan terdapat sejumlah fitur baru pada Mini Cooper Countryman rakitan Indonesia, salah satunya adalah picnic bench.
"Ada banyak peningkatan fitur dibanding CBU (impor), yang paling kelihatan adalah adanya piknik bench di bagian belakang untuk tempat duduk, itu juga dihadirkan untuk New Mini rakitan lokal," kata Jodie O'tania di Sunter, Jakarta Utara, Kamis.
Berikut sejumlah fitur tambahan pada Mini Cooper Countryman rakitan Indonesia:
Pintu bagasi elektrik
Pintu bagasi belakang elektrik tersedia sebagai standar pada kedua varian new Mini Countryman rakitan dalam negeri. Opsi ini memungkinkan pintu bagasi dibuka dan ditutup tanpa disentuh sehingga menunjang kemudahan akses.
Kursi belakang dan bagasi
Kursi belakang dapat digeser secara hingga 13 cm. Sandaran kursi belakang juga bisa dilipat dengan pembagian 40:20:40. Kursi ini juga menyediakan sudut kemiringan yang bervariasi sehingga selain dapat meningkatkan kenyamanan penumpang, juga berikan tambahan volume bagasi. Volume kompartemen bagasi adalah 450 liter dan bila diperlukan dapat diperluas sampai 1.390 liter. Ini merupakan penambahan maksimum sebanyak 220 liter jika dibandingkan dengan model pendahulunya.
Picnic Bench
Fitur unik lainnya adalah Picnic Bench, kursi berpermukaan fleksibel yang dapat dilipat dan ditarik keluar dari kompartemen bagasi bagian bawah yang menyediakan tempat duduk bagi dua orang.
Mesin generasi terbaru
New Mini Countryman rakitan lokal diperkenalkan dengan dua varian mesin generasi terbaru. Cooper Countryman dilengkapi mesin 1,5 liter Mini TwinPower Turbo 3-silinder yang menghasilkan tenaga 136 hp dan torsi hingga 220 Nm, output tersebut disalurkan melalui transmisi otomatis 6-percepatan. New Cooper S Countryman Sports, terdapat mesin 2,0 liter Mini TwinPower Turbo 4-silinder yang menghasilkan tenaga hingga 192 hp dan torsi 280 Nm, dengan transmisi sports otomatis 8-percepatan.
Head-Up Display
Keseruan mengemudi Mini Countryman tidak hanya pada fleksibilitas tetapi juga pada keamanan dan kenyamanan. Adanya Park Distance Control, kamera pandangan belakang, Parking Assistant dan Head-Up Display terbaru yang akan membantu pengemudi. Khusus pada New Mini Cooper S Countryman Sports, hadir dengan tampilan sentuh layar 8,8 inci dan wireless charging pada bagian konsol tengah yang akan memudahkan pengemudi dalam menghubungkan perangkatnya serta mengisi ulang baterai smartphone terbaru andalan mereka.
Harga
Dua varian Mini yang dirakit di Indonesia, New Mini Cooper Countryman dan New Mini Cooper S Countryman Sports, dijual masing-masing dengan harga Rp599 juta dan Rp769 juta berstatus off-the-road, lebih murah dari versi CBU yang sebelumnya dijual Rp660 juta dan Rp865 juta.
Model-model ikonik itu akan dirakit lokal di BMW Group Production Network 2, PT Gaya Motor, Sunter, Jakarta Utara.
Pewarta : ANTARANEWS
Editor:
Achmad Zaenal M
COPYRIGHT © ANTARA 2024