Logo Header Antaranews Jateng

Inilah jawaban Taron Egerton soal peran Wolverine

Sabtu, 13 Juli 2019 11:45 WIB
Image Print
Taron Egerton (Shutterstock)
Jakarta (ANTARA) - Taron Egerton disebut akan memerankan karakter Wolverine dalam Marvel Cinematic Universe. Lantas bagaimana tanggapannya?

"Saya pikir itu hanya rumor. Sejauh yang saya sadari, itu tidak berdasar. Saya tidak tahu apakah saya cukup mengerikan," kata Egerton dilansir NME, Sabtu.

"Maksudku, jika orang-orang di Marvel berpikir aku hebat, ayo. Tapi saya pikir mungkin ada kandidat yang lebih baik. Tapi saya ingin memang ingin tergabung dengan dunia (Marvel) itu di suatu tempat," lanjutnya.

Egerton bukan satu-satunya orang yang disebut akan bermain sebagai Wolverine, baru-baru ini Daniel Radcliffe juga ikut terseret dalam rumor tersebut dan membuat klarifikasi atas gurauan yang diciptakannya.

Dalam fitur WIRED, Daniel sempat mengatakan, "Akan ada film Wolverine baru, dimulai dengan Hugh Jackman dimasukkan ke dalam air panas dan saat keluar, jadi saya. Jadi ya, saya sangat senang mengumumkannya di sini," katanya saat itu.

Pemeran Harry Potter itu kemudian memberikan penjelasan, "Inilah yang terjadi ketika Anda membuat lelucon. Bukankah lebih bagus jika Anda bisa mulai melakukan sesuatu dengan hanya mengatakannya dalam wawancara?."

"Jadi saya kira orang-orang bertanya sesuatu tentang saya dan Wolverine, dan saya membuat lelucon tentang (berperan) Wolverine setelah mandi air panas, seperti saya menyusut dalam mandi air panas, dan internet sepertinya berpikir bahwa saya menginginkan hal itu sebagai impian saya," lanjut Daniel.

Pewarta :
Editor: Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2024