Logo Header Antaranews Jateng

Semen Gresik perusahaan terbaik dalam peningkatan SDM wartawan

Rabu, 23 Februari 2022 11:56 WIB
Image Print
Kepala Departemen Komunikasi & Hukum Gatot Mardiana (tengah) didampingi Senior Manajer Komunikasi & CSR dan Humas & Institusional Relations Officer PTSG Dharma Sunyata (kiri) selepas menerima penghargaan dari PWI Jateng, Sabtu, (19/2). Dok. Semen Gresik
Kendal (ANTARA) - PT Semen Gresik (PTSG) menerima penghargaan khusus dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah pada Malam Anugerah Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022 tingkat Jateng di Pendapa Tumenggung Bahurekso, Kendal, pekan lalu.

Semen Gresik mendapatkan special award dari PWI atas peran penting dalam peningkatan kapasitas sumber daya manusia wartawan Jateng melalui dukungan kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

Penghargaan diserahkan Sekretaris Dewan Kehormatan PWI Pusat Sasongko Tedjo kepada Kepala Departemen Komunikasi dan Hukum PTSG Gatot Mardiana dengan disaksikan Ketua PWI Pusat Atal S. Depari dan Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS.

Gatot menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan PWI Jateng sekaligus mengapresiasi tim kehumasan dan semua lini PTSG yang telah berkolaborasi menjalin sinergi dengan PWI, terutama keterlibatan terhadap program peningkatan kompetensi wartawan.

''Kami bersyukur dan berterima kasih. Penghargaan dari PWI merupakan pencapaian kinerja positif kami yang sangat berharga. Ini momen apresiasi yang tinggi dan menjadi spirit bersama untuk tiada henti menguatkan SDM wartawan,’’ kata Gatot dalam siaran persnya, Rabu (23/2).

PTSG, menurut dia, memiliki visi yang segaris dengan PWI bahwa peningkatan kualitas SDM dan profesionalitas wartawan melalui uji kompetensi merupakan sebuah tuntutan. Sebagai penyampai informasi, lanjut dia, wartawan juga harus terus didorong menjaga harkat dan martabat kewartawanan sebagai profesi penghasil karya intelektual.

Maka dari itu, tandas Gatot, dukungan penuh PTSG kepada PWI Jateng dalam penyelenggaraan sertifikasi wartawan sebagai komitmen turut serta mendorong insan pers memiliki kecakapan teknis dan kematangan etis.

“Harapan kami, kegiatan UKW sebagai transfer pengetahuan dan penguatan kompetensi terus berlanjut, semakin berkualitas, sehingga menghasilkan wartawan berintegritas yang memberi manfaat dan mencerdaskan bangsa,” tambahnya.

Pada bagian lain, Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS menegaskan pihaknya memberi penghargaan khusus kepada Semen Gresik atas argumentasi yang kuat yaitu kepeloporan dan atensi yang sangat besar terhadap upaya-upaya peningkatan kapasitas wartawan melalui program UKW.

Diakui Amir, selama 2 tahun bekerja sama di bidang penguatan SDM, PWI Jateng selalu mendapatkan dukungan Semen Gresik dengan lima kali penyelenggaraan UKW yang muaranya mengoptimalkan eksistensi, martabat, dan profesionalitas wartawan dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik. ***

Pewarta :
Editor: Achmad Zaenal M
COPYRIGHT © ANTARA 2024