Logo Header Antaranews Jateng

Mercy S-Class Terbaru Hadir Bulan Depan

Rabu, 17 April 2013 10:30 WIB
Image Print


Mercy S-Class terbaru adalah salah satu mobil yang paling ditunggu-tunggu pada tahun ini. Meskipun harganya yang mahal, inautonews memperkirakan model itu akan laku keras.

Sebelumnya, perusahaan mobil yang bermarkas di Jerman itu telah mengungkapkan desain awal Mercy S-Class terbaru dalam pameran otomotif Paris 2012 pada September.

Mercy S-Class terbaru memiliki model yang lebih menawan dibanding model S-Class yang ada di pasaran saat ini.

Model itu memiliki lampu headlights full LED sedangkan dashboard dilengkapi dua layar TFT 12.3-inci. Layar sebelah kiri untuk menunjukkan kecepatan sedangkan layar sebelah kanan untuk navigasi, multimedia satelit dan lain-lain.

Roda kemudi Mercy S-Class 2014 memiliki dua bentuk desain, Mercedes-Benz menyebutnya sebagai keunikan S-Class.

Terdapat fitur sistem kontrol cuaca bernama Thermotronic untuk membuang virus dan jamur dari dalam kabin sehingga kesegaran udara di dalam kabin lebih terjaga.

Sabuk pengaman dapat mengencang secara otomatis ketika penumpang memakainya. Sistem audio menggunakan Burmester dengan 24 speaker dan bas 1.540 watt.


Pewarta :
Editor: Totok Marwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024