"TheaterMax dapat mengubah konten mutlimedia apapun menjadi konten berkemampuan VR sehingga menghadirkan pengalaman sinematik bagi penggunanya melalui headset VR," kata Country Lead Lenovo Mobile Business Group Indonesia, Adrie Suhadi, di Jakarta, Rabu.

Ia mengatakan, teknologi tersebut memungkinkan pengguna melakukan hal lebih dari sekadar melihat dari layar smartphone, melalui tiga pilar pengalaman utama yaitu menjelajahi, menonton dan berinteraksi.

1. Menjelajahi. Pengguna dapat menyaksikan video dan memainkan game yang lebih hidup saat mengenakan sepasang kacamata VR dengan tampilan visual yang berwarna dan suara melalui headset.

2. Menonton. Pengguna dapat menonton film tanpa kerumunan orang melalui sinematik layar lebar TheaterMax.

3. Berinteraksi. Smartphone Lenovo dapat diubah seolah menjadi konsol game yang menghadirkan tampilan grafis mulus dan gameplay 3D responsif.

"Smartphone telah sangat digemari oleh anak-anak muda atau mereka yang berjiwa muda karena sangat intuitif dan mudah digunakan," kata Adrie.