Risma Bilang bukan Ranah dia Tentukan Maju Pilkada DKI, tetapi Ranah Gusti Allah
Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini (tengah), menyapa penari remo saat Festival Tunjungan 2016, di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (26/7/2016). Festival itu dalam rangka menyemarakkan PrepCom III UN Habitat. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)
Dia memang disebut-sebut akan dimajukan partai politik untuk berlaga pada Pilkada DKI Jakarta pada 2017 nanti.
"Lawan potensial" dia nanti diperkirakan --jika nanti dia jadi ke Pilkada DKI Jakarta 2017 itu-- adalah Basuki Purnama alias Ahok, yang jauh-jauh hari telah mengklaim mengantongi restu dari Ketua DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
"Kadang aku mikir itu jadi lucu. Lha iya orang orang yang dukung aku itu opo ya tidak mikir. Rumah di Jakarta saja tidak punya, masak aku di DKI mau kos," kata Risma, di Graha Sawunggaling, Surabaya, Senin.
Wanita yang juga mantan kepala Bappeko Surabaya ini menuturkan, memang banyak pihak yang mendorong dia untuk mencalonkan diri sebagai calon gubernur DKI Jakarta. Bahkan saat ini gerakan gerakan masif di masyarakat DKI juga mulai ramai di beritakan di media massa dan viral.
Tapi Risma tetap bergeming. Bahkan di setiap forum yang ada bersama warga, ibu dua anak dan satu orang cucu itu selalu membuat tenteram warganya dengan janji dia tidak akan maju ke Jakarta.
Ia juga mengatakan, yang berupaya mencalonkan Risma itu sangat tega pada Risma. Bagi Risma di Surabaya dengan kondisi yang pas-pasan lebih baik dari pada di kota lain dalam keadaan kekurangan.
"Lha iya kok tega, mending di sini yang penting rumahnya sendiri meski jelek," kata Risma disambut tawa warga yang datang di ruang itu.
Lebih lanjut, saat wartawan mencoba mengejar Risma lagi, wanita yang pernah menjabat sebagai kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan ini menjelaskan lebih cair.
Saat ini koalisi kekeluargaan di Jakarta memang sudah mengarah dukungan untuk Risma. Selain itu, sejumlah organisasi dan komunitas masyarakat di jakarta juga mendeklarasikan dukungan agar Risma mencalonkan diri menjadi gubernur DKI Jakarta. Keinginan agar Risma menjadi calon gubernur DKI Jakarta seolah tidak terbendung.
"Sekali lagi itu bukan ranah saya yang menentukan. Itu ranahnya Gusti Allah. Saya takut," kata Risma.
Pewarta : Antaranews
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Jubir PKS sebut kemiskinan Solo tertinggi di Jateng, Gibran bilang kurang fair
19 September 2022 15:23 WIB, 2022
Pelatih Brazil bilang paceklik gelar Argentina tak pengaruhi final Copa America
10 July 2021 7:48 WIB, 2021
Promosikan "Siti Bilang Cuti", penyanyi Malaysia Danial Zaini berencana ke Jateng
01 January 2019 22:37 WIB, 2019
Terpopuler - Politik dan Hankam
Lihat Juga
Zulkifli Hasan Berharap Jakarta Kembali Tenang dan Damai Setelah Pilkada
02 February 2017 6:50 WIB, 2017
Agus: Saya hanya Sampaikan "Salam Hormat" ke Pak Maruf dan Pengurus PBNU
01 February 2017 19:04 WIB, 2017
" Presiden Jokowi Ingin Bertemu Saya, Tapi Dilarang Dua-Tiga di Sekeliling Beliau," Kata SBY
01 February 2017 18:35 WIB, 2017
Tim Anies-Sandi: Kegiatan PT MWS pada Masyarakat Tentang Reklamasi Pulau G Memaksakan Ambisi
01 February 2017 17:17 WIB, 2017
Setnov: NU Salalu Hadir sebagai Organisasi yang Suarakan Perdamaian dan Kesejukan
01 February 2017 16:41 WIB, 2017
Ahok Menyayangkan ada Pihak yang Mengadu Domba bahwa Dia Menghina Integritas PBNU
01 February 2017 16:12 WIB, 2017
Din: Tudingan Ahok Terhadap Maruf Bernada Sarkastik dan Sangat Menghina
01 February 2017 15:58 WIB, 2017
SBY perlu Klarifikasi Pernyataan Kuasa Hukum Ahok yang Mengkaitkan Fatwa MUI
01 February 2017 14:56 WIB, 2017