London, ANTARA JATENG - Kabut tebal di London menyebabkan sekitar 100 penerbangan dibatalkan di Bandara Heathrow, Senin (23/1), dan memicu kekhawatiran mengenai kualitas udara di ibu kota Inggris tersebut.

"Cuaca berkabut di wilayah tenggara mengurangi jarak pandang di Bandara Heathrow," menurut keterangan otoritas bandara, seraya menambahkan bahwa sekitar delapan persen penerbangan dibatalkan.

Puluhan penerbangan juga dibatalkan di Bandara London City dan pengguna jalan diberikan peringatan mengenai kondisi lalu lintas akibat cuaca dingin pada malam hari.

Peta dari Kementerian Lingkungan Hidup Inggris menunjukkan polusi yang sangat tinggi di Inggris tenggara pada Senin.

"Kurangi aktivitas fisik, terutama di luar ruangan, apa lagi jika Anda mengalami gejala batuk dan radang tenggorokan," menurut rekomendasi kementerian, seperti dilaporkan AFP.(ab/)