Jakarta, ANTARA JATENG - Apple membuat tiga iklan baru yang termasuk dalam kampanye "Switch to iPhone" (Pindah ke iPhone) untuk memikat pengguna Android agar ganti handset.

Iklan pertama berjudul "Contacts", memuat video singkat orang meloncat dari area abu-abu bertulisan "your phone" ke area berwarna bernama "iPhone". 

Video itu mengilustrasikan kemudahan memindahkan kontak dan data lainnya dengan mengunduh aplikasi "move to iOS" dari Google Play.

Dua iklan lainnya berjudul "Smooth" dan "Security", menawarkan pengalaman memakai iOS yang dapat berjalan cepat serta keamanan bila memakai perangkat iPhone.

Iklan ini menambah lima iklan perdana yang dibaut Apple sekitar seminggu yang lalu dalam rangka kampanye "Switch to iPhone".

Semua iklan ini berdurasi antra 10-16 detik sehingga mudah untuk ditonton di perangkat mobile.