Tugu Muda melaju ke final "Okky Splash"
Jumat, 6 Juli 2018 18:55 WIB
SSB Tugu Muda Semarang menangi Okky Splash Youth Soccer League 2018 Semarang, Jumat. (Foto: I.C.Senjaya)
Semarang (Antaranews Jateng) - SSB Tugu Muda U-12 mewakili Kota Semarang ke babak grand final Okky Splash Youth Soccer League 2018 yang akan berlangsung di Jakarta, September 2018.
Kepastian Tugu Muda melaju ke babak grand final Okky Splash Youth Soccer League 2018 setelah pada partai final liga untuk region Semarang itu mengandaskan SSB Bhayangkara Pop dengan skor 3-0 dalam pertandingan di Semarang, Jumat.
Tugu Muda sendiri menyisih 29 tim lain dalam gelaran kompetisi yang digelar di Semarang sejak 3 hingga 6 Juli 2018 tersebut.
Manajer Promosi PT Suntory Garuda?Beverage Indonesia Wahyudi Eko Saputro, sebagai produsen Okky Slash, menilai gelaran di Semarang ini berjalan baik dan lancar.
Menurut dia, tim pemenang dalam kompetisi di Semarang ini akan bertemu dengan tim lain dari lima kota lainnya.
"Gelaran ini diharapkan terus meningkat dari tahun ke tahun. Tahun depan diharapkan bisa melebar hingga Sumatera," katanya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Semarang Supriadi yang membuka partai final Okky Splash League Semarang mengapresiasi ajang turnamen pemain-pemain usia dini semacam ini.
"Ini menunjukkan regenerasi sebenarnya berjalan baik," katanya.
Melalui ajang seperti ini, lanjut dia, diharapkan muncul bibit-bibit pemain untuk masa depan.
Kepastian Tugu Muda melaju ke babak grand final Okky Splash Youth Soccer League 2018 setelah pada partai final liga untuk region Semarang itu mengandaskan SSB Bhayangkara Pop dengan skor 3-0 dalam pertandingan di Semarang, Jumat.
Tugu Muda sendiri menyisih 29 tim lain dalam gelaran kompetisi yang digelar di Semarang sejak 3 hingga 6 Juli 2018 tersebut.
Manajer Promosi PT Suntory Garuda?Beverage Indonesia Wahyudi Eko Saputro, sebagai produsen Okky Slash, menilai gelaran di Semarang ini berjalan baik dan lancar.
Menurut dia, tim pemenang dalam kompetisi di Semarang ini akan bertemu dengan tim lain dari lima kota lainnya.
"Gelaran ini diharapkan terus meningkat dari tahun ke tahun. Tahun depan diharapkan bisa melebar hingga Sumatera," katanya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Semarang Supriadi yang membuka partai final Okky Splash League Semarang mengapresiasi ajang turnamen pemain-pemain usia dini semacam ini.
"Ini menunjukkan regenerasi sebenarnya berjalan baik," katanya.
Melalui ajang seperti ini, lanjut dia, diharapkan muncul bibit-bibit pemain untuk masa depan.
Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Mugiyanto
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Khong Guan Grup luncurkan "Sejuta Bola Superco Untuk Indonesia" tahun ketiga
11 November 2024 13:29 WIB
Terpopuler - Umum
Lihat Juga
Khong Guan Grup luncurkan "Sejuta Bola Superco Untuk Indonesia" tahun ketiga
11 November 2024 13:29 WIB
Pemkot Surakarta ajukan anggaran tambahan ke Wapres untuk GOR Indoor Manahan
02 November 2024 15:58 WIB