Semarang (Antaranews Jateng) - Dewan Pimpinan Kota Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia (DPK IARMI) Semarang memberi pembekalan wawasan kebangsaan dan bela negara kepada mahasiswa baru Akademi Kesejahteraan Sosial (AKS) Ibu Kartini Semarang, Selasa.
Ketua DPK IARMI Semarang Dr. Nur Rochaeti, S.H., M.Hum. di hadapan mahasiswa baru AKS Ibu Kartini mengatakan bahwa bela negara adalah tekad, sikap, dan perilaku warga negara yang dilakukan secara teratur, menyeluruh, dan terpadu serta dijiwai oleh kecintaan kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD NRI 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara.
Eti, sapaan dosen Program Magister Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Diponegoro Semarang itu, menjelaskan bahwa tujuan bela negara, antara lain, menanamkan rasa kecintaan pada bangsa dan patriotisme sesuai dengan kemampuan masing-masing.
Selain itu, kata Eti, membentuk iman dan takwa pada masing-masing agama, melatih jiwa kepemimpinan dalam memimpin diri sendiri ataupun kelompok, dan menghilangkan sikap negatif, misalnya malas, apatis, boros, egois, dan tidak disiplin.
Melalui bela negara, kata Eti yang juga dosen Akademi Kepolisian (Akpol), membentuk sikap disiplin akan waktu, aktivitas, dan juga pengaturan kegiatan lain.
Bela negara di samping membentuk jiwa kebersamaan serta solidaritas antarrekan seperjuangan, menurut Eti, juga membentuk mental dan juga fisik yang tangguh, serta membentuk perilaku jujur, tegas, adil, tepat, serta kepedulian antarsesama.
Hal yang tidak kalah pentingnya melalui bela negara, kata Eti, generasi muda makin berbakti pada orang tua, bangsa, dan agama, serta melatih kecepatan, ketepatan, dan ketangkasan individu dalam melaksanakan beragam kegiatan.
IARMI Beri Pembekalan Bela Negara di Kampus AKS Semarang
Rabu, 19 September 2018 0:53 WIB
Ketua DPK IARMI Kota Semarang Dr. Nur Rochaeti, S.H., M.Hum. di hadapan mahasiswa baru AKS Ibu Kartini, Selasa (18-9-2018) (Foto: Dok. DPK IARMI Kota Semarang)
Pewarta : Kliwon
Editor : D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2024