Hanya UI, ITB, dan UGM jadi perguruan tinggi kelas dunia
Senin, 14 Oktober 2019 14:36 WIB
Menristekdikti Mohamad Nasir saat memberikan sambutan di Jakarta, Senin (14/10/2019). ANTARA/Indriani
Jakarta (ANTARA) - Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir mengatakan target perguruan tinggi kelas dunia masih kurang atau baru tiga dari targetnya empat kampus yang menjadi kelas dunia pada 2019.
"Apa yang belum dalam capaian kinerja ini yakni perguruan tinggi kelas dunia, target kami empat dalam lima tahun terakhir, tapi sekarang baru tiga kampus yang masuk ke dalam perguruan tinggi kelas dunia," ujar Nasir di Jakarta, Senin.
Dia menjelaskan tiga kampus yang masuk ke dalam perguruan tinggi kelas dunia yakni Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung dan Universitas Gadjah Mada. Sementara dua kampus lain yang program studinya sudah masuk ke dalam 500 dunia yakni Institut Pertanian Bogor dan Universitas Airlangga.
Untuk IPB, lanjut dia, program studi pertanian mendapat peringkat 70 dunia, sedangkan untuk Universitas Airlangga program studi kedokteran menempati peringkat 102 dunia.
Baca juga: Soal rektor asing, Menristekdikti: Saya yakin ini jalan keluar terbaik
"Artinya sudah bagus untuk program studinya, cuma yang belum adalah institusi. Nah ini yang terus kita dorong. Kami harap dua kampus ini yakni IPB dan Universitas Airlangga bisa masuk ke dalam perguruan tinggi kelas dunia dalam waktu dekat.
Dia menambahkan secara keseluruhan, kinerja Kemenristekdikti sepanjang periode 2015 hingga 2019 sudah membaik dan ada peningkatan luar biasa, meskipun ada beberapa hal yang belum tercapai.
"Kami sudah titipkan semuanya kepada siapapun yang menggantikan saya, karena kami sudah membuatkan rencana strategis 2020-2024 yang akan kami ajukan ke presiden."
Sejumlah program prioritas untuk periode mendatang yakni meningkatknya jumlah perguruan tinggi kelas dunia, riset yang meningkat jumlahnya, dan semakin banyaknya inovasi yang menjadi produk industri.
Baca juga: Menristek mengaku kantongi izin Presiden soal impor rektor
"Apa yang belum dalam capaian kinerja ini yakni perguruan tinggi kelas dunia, target kami empat dalam lima tahun terakhir, tapi sekarang baru tiga kampus yang masuk ke dalam perguruan tinggi kelas dunia," ujar Nasir di Jakarta, Senin.
Dia menjelaskan tiga kampus yang masuk ke dalam perguruan tinggi kelas dunia yakni Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung dan Universitas Gadjah Mada. Sementara dua kampus lain yang program studinya sudah masuk ke dalam 500 dunia yakni Institut Pertanian Bogor dan Universitas Airlangga.
Untuk IPB, lanjut dia, program studi pertanian mendapat peringkat 70 dunia, sedangkan untuk Universitas Airlangga program studi kedokteran menempati peringkat 102 dunia.
Baca juga: Soal rektor asing, Menristekdikti: Saya yakin ini jalan keluar terbaik
"Artinya sudah bagus untuk program studinya, cuma yang belum adalah institusi. Nah ini yang terus kita dorong. Kami harap dua kampus ini yakni IPB dan Universitas Airlangga bisa masuk ke dalam perguruan tinggi kelas dunia dalam waktu dekat.
Dia menambahkan secara keseluruhan, kinerja Kemenristekdikti sepanjang periode 2015 hingga 2019 sudah membaik dan ada peningkatan luar biasa, meskipun ada beberapa hal yang belum tercapai.
"Kami sudah titipkan semuanya kepada siapapun yang menggantikan saya, karena kami sudah membuatkan rencana strategis 2020-2024 yang akan kami ajukan ke presiden."
Sejumlah program prioritas untuk periode mendatang yakni meningkatknya jumlah perguruan tinggi kelas dunia, riset yang meningkat jumlahnya, dan semakin banyaknya inovasi yang menjadi produk industri.
Baca juga: Menristek mengaku kantongi izin Presiden soal impor rektor
Pewarta : Indriani
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Ini penjelasan tentang mobil VVIP Indonesia 2 isi bensin dengan jeriken
11 July 2020 12:37 WIB, 2020
Politik Malaysia memanas, Wakil Presiden UMNO teringat pesan Gus Dur
25 February 2020 12:04 WIB, 2020
Soal rektor asing, Menristekdikti: Saya yakin ini jalan keluar terbaik
02 August 2019 14:20 WIB, 2019
Terpopuler - Pendidikan
Lihat Juga
Festival Teater Pelajar berikan ruang ekspresi dan penyaluran minat bakat siswa di bidang budaya
15 December 2024 20:24 WIB