Jakarta (ANTARA) - Manchester United kembali mendekati gelandang klub Portugal Sporting Lisbon, Bruno Fernandes setelah gagal mengamankan jasa sang pemain di bursa transfer musim panas.

Menurut sejumlah laporan yang dikutip Goal pada Senin (6/01), pelatih Setan Merah, Ole Gunnar Solskjaer ingin menambahkan gelandang kreatif di skuatnya pada Januari guna menemukan konsistensi dalam hasil dan performa di sisa musim ini.

Gelandang Spurs, Christian Eriksen, dan pemain Leicester City, James Maddison, dilaporkan menjadi target utama klub, tetapi saat ini hampir mustahil keduanya akan menuju ke Old Trafford bulan ini.

Eriksen diperkirakan akan merampungkan transfernya ke Inter saat kontraknya bersama Spurs akan segera habis, sedangkan Leicester tidak berencana menjual gelandang asal Inggris mereka, setidaknya hingga musim depan.

United juga dikaitkan dengan Sean Longstaff dari Newcastle, tetapi pemain berusia 22 tahun itu menolak tawaran juara Inggris 20 kali tersebut dan tidak akan mencoba mendekati Longstaff lagi dalam waktu dekat.

United kini terpaksa kembali mempertimbangkan Bruno Fernandes usai gagal memboyongnya pada musim panas 2019. Fernandes tampil mengesankan musim lalu dengan mencetak 32 gol dan menyumbangkan 18 assist bagi Lisbon.

Sang pemain sendiri mengungkapkan bahwa Tottenham hampir menjadi klub yang mampu menariknya keluar dari Portugal.

Namun, ia telah menandatangani kontrak baru dengan Lisbon pada November yang baru habis pada 2023 dan klausul rilisnya naik menjadi 85 juta poundsterling (sekitar Rp1,54 triliun).

Baca juga: Raul Jimenez membuat Solksjaer terkesan

Baca juga: MU incar Emre Can dan Sean Longstaff