Semarang (ANTARA) -
PSSI secara resmi menunjuk tokoh sepak bola dari Jawa Tengah A.S. Sukawijaya, atau yang akrab disapa Yoyok Sukawi, menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jateng.

Berdasarkan keterangan yang diterima ANTARA di Semarang, Senin, penunjukan tersebut tertuang dalam surat keputusan Ketua Umum PSSI dengan Nomor 67/SKEP/XI/-2021 yang ditandatangani oleh Ketua Umum PSSI Komjen Pol (P) Mochamad Iriawan.

Sebagai informasi, pada tubuh Asprov PSSI Jateng mengalami kekosongan kepemimpinan menjelang pelaksanaan kongres, setelah beberapa waktu lalu Ketua Asprov PSSI Jateng Edi Sayudi bersama beberapa jajarannya mendapat hukuman dari Komisi Disiplin PSSI Jawa Tengah.

Hal ini kemudian ditanggapi oleh PSSI Pusat dengan penunjukan pelaksana tugas supaya roda organisasi terus berjalan karena di Jawa Tengah masih ada beberapa kegiatan, salah satunya kompetisi Liga 3.

Saat dikonfirmasi, Senin, Yoyok Sukawi membenarkan penunjukannya sebagai Pelaksana Tugas Ketua Asprov PSSI Jateng.

Pria yang menjabat sebagai anggota DPR RI sekaligus CEO PSIS Semarang itu pun mengaku siap menjalankan amanah sementara ini dengan sebaik-baiknya, terhitung sejak 10 November 2021.

"Saya siap lahir batin melaksanakan tugas dari Ketua Umum PSSI untuk menjalankan roda organisasi Asprov hingga kongres dapat berjalan lancar," kata Yoyok.

Menurut dia, dalam waktu dekat ini, Asprov PSSI Jateng memiliki banyak kegiatan yang harus dirampungkan, di antaranya kongres untuk pemilihan ketua periode selanjutnya serta agenda 10 besar Liga 3 yang akan segera berlangsung.

"Dalam waktu dekat ini, banyak agenda Asprov PSSI Jateng harus sukses, di antaranya kompetisi Liga 3 dan kongres pemilihan ketua baru. Ini akan kami laksanakan sebaik-baiknya," ujar politikus Partai Demokrat itu.