Jakarta (ANTARA) - Sebuah momentum politik tampak terlihat saat Rakernas PDI Perjuangan di Sekolah Partai DPP PDI Perjuangan, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa.

Dua tokoh yang dikabarkan berseberangan, Gubernur Jateng Ganjar Pranomo dan Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul, berjumpa ketika menunggu pembukaan rakernas.

Semula, Ganjar Prabowo, selaku Gubernur Jateng yang diusung PDI Perjuangan, menyalami sejumlah kader dan pengurus partai yang hadir. Bambang Wuryanto, yang hadir belakangan, juga menyalami para kader hingga bertemu dengan Ganjar Pranowo.

Mereka pun bersalaman dan melakukan salam komando. Sontak para kader yang berada di dalam ruangan tersebut pun berteriak.

"Merdeka, merdeka,'" teriak para kader di lokasi Rakernas.




Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ganjar dan Bambang Pacul bersalaman di Rakernas PDI Perjuangan