Semarang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menggencarkan sosialisasi dengan melibatkan berbagai pihak guna meningkatkan partisipasi pemilih pemula pada Pemilu 2024.

"Kami akan terus menyosialisasikan agar pemilih pemula menggunakan hak pilihnya pada pemilu mendatang," kata Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana di Semarang, Sabtu.

Menurut dia, sosialisasi perlu terus-menerus agar para pemilih pemula mendapat edukasi politik yang benar.

Dengan edukasi yang benar, dia berharap pemilih pemula tidak terjebak pada fanatisme, termakan berita hoaks, dan terpancing ujaran kebencian.

"Apalagi, setiap perhelatan pemilu sering kali muncul di media sosial mengenai informasi yang berisi provokasi," ujarnya.

Nana menyebut edukasi politik yang benar bisa mencegah para pemilih pemula dari terbawa arus yang tidak baik. Selain itu, juga meningkatkan kesadaran mereka untuk menggunakan hak politiknya.

"Membangun kesadaran untuk menggunakan hak pilih sangat penting sebab salah satu indikator kesuksesan penyelenggaraan pesta demokrasi adalah tingginya tingkat partisipasi masyarakat dalam memberikan suaranya," katanya.

Baca juga: Kominfo : Disinformasi politik mundurkan kualitas demokrasi