KTB Serahkan 50 Unit Truk Kepada Linfox
Jumat, 1 November 2013 11:24 WIB
Limapuluh unit truk itu diserahkan secara simbolis oleh Presiden Direktur KTB Noboru Tsuji kepada Country Manager Linfox Frank Findlow di kantor pusat KTB di Pulomas, Jakarta Timur.
Noboru Tsuji dalam sambutannya menyatakan bangga bisa menyediakan kendaraan untuk mendukung usaha Linfox di Indonesia. Linfox memilih Colt Diesel FE71 karena handal dan ekonomis sehingga cocok untuk mendukung bisnis logistiknya.
Sementara Frank Findlow mengaku senang bisa bermitra dengan KTB dan berharap kerja samanya itu dapat terus terjalin dalam waktu yang lama. Ia mengatakan, bisnis logistik di Indonesia masih banyak peluang sehingga perusahaannya akan terus memanfaatkan peluang-peluang itu dengan baik.
Linfox merupakan perusahaan penyedia solusi "supply chain" yang beroperasi di 10 negara, mulai dari Australia, Selandia Baru, Malaysia, Thailand, Indonesia, Singapura, Vietnam, India, China, dan Hong Kong.
Sementara Executive Marketing Director KTB Rizwan Alamsjah, ditemui disela penyerahan 50 truk kepada Linfox itu, mengaku bangga bermitra dengan Linfox karena Linfox merupakan perusahaan "global chain" yang cukup besar.
Menurut Rizwan, pembelian 50 unit itu merupakan pembelian pertama dan dalam waktu dekat mendatang Linfox juga sudah menyatakan akan menambah 10 hingga 20 unit lagi. "Jadi ini bertahap dan akan terus berlanjut."
Ditanya mengenai kenapa Linfox pilih Colt Diesel FE71, Rizwan mengatakan, Mitsubishi memiliki empat super Mitsubishi Colt Diesel untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang beragam yaitu super economical, super speed, super capacity, dan super power. Kebetulan Linfox memilih yang masuk dalam kategoris super ekonomis yaitu Colt Diesel FE71.
Mengenai pencapaian penjualan sejuta unit kendaraan komersial Mitsubishi di Indonesia, Rizwan mengatakan bahwa angka itu akan dicapai bulan depan dan pada 6 November KTB akan merayakan prestasinya itu.
Pada periode Januari hingga September 2013, KTB telah membukukan total penjualan 116 ribu unit, dengan 50 ribu di antaranya merupakan kendaraan komersial.
Pewarta : Antaranews
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
BPJS Ketenagakerjaan Cilacap serahkan santunan kepada tiga ahli waris perangkat desa
26 November 2024 12:04 WIB
Terpopuler - OTOMOTIF
Lihat Juga
Nissan Perkirakan Laba Operasional Turun Setelah Ada Skandal "Inspeksi"
09 November 2017 14:44 WIB, 2017
Inilah Mitsubishi Punya 11 Model Baru, Dikeluarkan Bertahap Sampai 2020
05 November 2017 8:48 WIB, 2017
Pertama Kali di Dunia, Ferrari Perkenalkan FXX-K Evo, yang Produksinya Terbatas
02 November 2017 12:10 WIB, 2017
Banyak Model Baru oleh Manufaktur Mobil, Permintaan LGCC jadi Menguat di Indonesia
02 November 2017 12:04 WIB, 2017
Mitsubishi Memperkenalkan Eclipse Cross sebagai Model Global Pertama
02 November 2017 10:12 WIB, 2017