Kongo Kesampingkan Desakan Penangkapan Presiden Bashir
Jumat, 28 Februari 2014 7:28 WIB
Presiden Sudan Omar al-Bashir (Foto: REUTERS/James Akena)
Perdana Menteri Kongo Augustin Matata Ponyo mengantar Presiden Bashir ke Bandara di Kinshasa untuk kembali ke Khartoum, kata jaringan televisi Sudan.
"Kunjungan Presiden Bashir itu untuk menghadiri KTT COMESA atas undangan Presiden Kongo Joseph Kabila. Oleh karena itu Sudan tidak ada urusan dengan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," kata seorang pejabat Sudan.
Kunjungan Bashir ke Kongo tersebut dilakukan di tengah desakan oleh kelompok hak asasi manusia agar Kepala Negara Sudan itu ditangkap saat menghadiri KTT COMESA tersebut.
Mahkamah Kriminal Internasional (International Criminal Court/ICC) pada Rabu mendesak Kongo untuk menciduk Bashir atas tuduhan melakukan pelanggaran hak asasi manusia dan kejahatan perang di Darfur.
Sejumlah organisasi hak asasi manusia di Kongo juga mengamini desakan ICC untuk menangkap Bashir.
Akibat desakan tersebut, dalam kunjungan dua hari di Kinshasa itu rombongan Presiden Sudan dilaporkan dikawal ekstra ketat oleh aparat keamanan setempat.
Presiden Bashir tiba di Kinshasa pada Rabu menjelang pembukaan KTT COMESA.
Pewarta : Antaranews
Editor : Mugiyanto
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Kesampingkan ego sektoral, kabupaten/kota diminta bersinergi laksanakan pembangunan
03 October 2019 22:39 WIB, 2019
Trump Mulai Tak Sabar, Bilang Tidak Kesampingkan Aksi Militer ke Korut
08 September 2017 7:45 WIB, 2017
Ibra Kesampingkan Pencapaian Pribadi Demi Manchester United Meraih Gelar Juara
13 January 2017 6:44 WIB, 2017
Usai Menangi Pilpres, Donald Trump Minta Rakyat AS Kesampingkan Perbedaan
09 November 2016 15:17 WIB, 2016
Terpopuler - Gadget
Lihat Juga
Prancis: Keputusan Donald Trump "Risiko Serius" bagi Tatanan Perdagangan Global
01 February 2017 6:29 WIB, 2017