Hendry Kontak Ortu Sebelum MH17 "Take Off"
Minggu, 20 Juli 2014 13:12 WIB
"Hendry sempat menelepon orang tuanya yang berada di Medan, dan menyebutkan dirinya akan take off dari Bandara," kata Christine (20) adik kandung korban Hendry ketika ditemui di rumahnya Jalan Garuda, Medan, Minggu.
Hendry menumpang pesawat MAS MH17 dari Bandara Belanda tujuan Kuala Lumpur, Malaysia.
"Orang tua sangat terkejut ketika mendengar informasi bahwa pesawat MH17 jatuh," ucap Christine.
"Sampai saat ini Ayah, Ng Siang, dan Ibu, Tan A Lin masih kelihatan lemas," ujarnya.
Pewarta : Antaranews
Editor:
Totok Marwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2025