Logo Header Antaranews Jateng

Mitsubishi Kantongi 16.000 Calon Pembeli Potensial Small MPV

Selasa, 11 Juli 2017 15:31 WIB
Image Print
Bocoran tampilan Mitsubishi Small MPV yang disematkan dalam undangan perkenalan eksklusif untuk media yang disampaikan kepada ANTARA News di Jakarta, Selasa (11/7/2017). (ANTARA News/Gilang Galiartha)
Jakarta, ANTARA JATENG - Distributor resmi Mitsubishi Motors di Indonesia, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), mengaku telah mengantongi sedikitnya 16.000 calon pembeli yang menyatakan ketertarikan untuk membeli mobil Small MPV mereka.

Versi produksi massal dari mobil konsep XM Concept yang namanya masih dirahasiakan oleh MMKSI itu rencananya akan diperkenalkan secara eksklusif kepada awak media pada akhir Juli 2017 kemudian diluncurkan secara perdana di dunia lewat ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di ICE BSD City, Serpong, Tangerang, 10-20 Agustus 2017.

"Terakhir sudah ada sekira 16.000 calon pembeli potensial yang datanya kami pegang," kata Kepala Grup Penjualan dan Pemasaran MMKSI, Imam Choeru Cahya, di sela-sela menyampaikan undangan perkenalan ekslusif Small MPV mereka di Wisma Antara, Jakarta, Selasa.

Menurut Imam data tersebut didapatkan antara lain dari rangkaian special exhibition yang kerap mereka laksanakan di beberapa kota semenjak XM Concept pertama kali diungkapkan pada GIIAS 2016 lalu.

Setelah di GIIAS tersebut, MMKSI sudah menggelar serangkaian special exhibition dengan XM Concept sebagai sajian utamanya di GIIAS Surabaya pada 28 September - 2 Oktober 2016, Central Park Jakarta pada 12-16 Oktober 2016, Paragon Mall Semarang 25-29 Januari 2017 dan Trans Studio Mall Bandung 15-19 Februari 2017.

Di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 lalu pun, XM Concept masih mendapat tempat tersendiri di sudut kanan anjungan Mitsubishi, sehingga masih menarik perhatian masyarakat yang mencari tahu informasi lebih tentang Small MPV Mitsubishi.

Meski demikian, Imam kembali menegaskan bahwa data 16.000 orang tersebut bukan data pemesanan kendaraan, melainkan calon pembeli potensial yang bakal mendapat informasi lebih awal jika ada kabar terbaru mengenai Small MPV Mitsubishi.

"Di diler juga belum ada pemesanan, karena kalau mau pesan kan harus jelas dulu harga, spesfikasi, informasi warnanya," tutur Imam.

Imam hanya menjanjikan mobil yang akan turun ke ceruk terbesar pasar otomotif di Indonesia itu siap dipasarkan dengan harga bersaing.

Di pasar Low MPV sendiri terdapat Honda New Mobilio yang dipasarkan dengan harga mulai Rp189,5 juta hingga Rp243,5 juta, Toyota Avanza Rp189,7 juta - Rp220,1 juta, Daihatsu Xenia Rp157,45 juta - Rp215,1 juta, Nissan Grand Livina RP206,5 juta - Rp261,9 juta dan Suzuki Ertiga Rp184 juta - Rp224,5 juta.


Pewarta :
Editor:
COPYRIGHT © ANTARA 2024