Liverpool resmi rekrut Xherdan Shaqiri dari Stoke City
Sabtu, 14 Juli 2018 09:02 WIB
Detail kontrak itu tidak diumumkan namun media setempat mengatakan Shaqiri diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun setelah Liverpool membayar klausa pelepasan sebesar 13,5 juta pound.
"Ini adalah klub besar dengan sejarah besar, pemain-pemain besar, dan pelatih fantastis. Maka saya benar-benar senang dan gembira untuk berada di sini," kata Shaqiri (26) kepada laman resmi LIverpool.
Shaqiri tampil pada seluruh pertandingan Swiss di Piala Dunia tahun ini, di mana mereka kalah dari Swedia pada 16 besar, dan telah mencetak 21 gol dari 74 penampilan untuk negaranya, termasuk gol penentu kemenangan di menit terakhir saat melawan Serbia di fase grup pada ajang akbar di Rusia.
Pengatur permainan berbakat Swiss itu merupakan rekrutan ketiga Liverpool di bursa transfer saat ini, setelah kedatangan gelandang AS Monaco Fabinho dan Naby Keita dari RB Leipzig.
"Ia (Shaqiri) adalah seseorang yang membuat perbedaan besar terhadap skuat dan tim, karena ia dapat masuk dalam banyak posisi di sistem kami. Ia juga memberi kami fleksibilitas yang lebih besar perihal bagaimana kami dapat menggunakan pemain-pemain saat ini," kata Klopp.
Shaqiri memulai kariernya dengan FC Basel dan bergabung ke Bayern Munich pada 2012, menghabiskan 2,5 tahun di raksasa Liga Jerman itu sebelum enam bulan memperkuat Inter Milan.
Ia memenangi gelar liga di Swiss dan Jerman, serta Liga Champions bersama Bayern pada 2013.
"Saya mengetahui dia dengan sangat baik dari masa-masanya di Swiss dan khususnya Jerman, saya telah lama menjadi pengagumnya," tambah Klopp.
"Namun sekarang terdapat bonus tambahan bahwa ia mengetahui Liga Inggris dan apa yang diperlukan untuk tampil di lingkungan sengit yang unik ini. Ia juga tampil baik di Piala Dunia, maka ia datang kemari dengan keyakinan penuh dan kepercayaan diri."
Shaqiri bergabung dengan Stoke pada 2013 dan mencetak 15 gol dari 84 penampilan liga sepanjang tiga musim di klub Midlands itu, yang pada musim lalu terdegradasi dari divisi teratas.
"Sebagai pemain Anda selalu ingin berada di panggung terbesar di sepak bola. Beberapa tahun silam saya ingin datang namun itu tidak terjadi," tambah Shaqiri, yang dikaitkan ke Liverpool pada 2014 ketika Bayern dilaporkan menghalangi kepindahan itu.
"Saya benar-benar gembira karena sekarang saya akhirnya berada di sini. Saya ingin mengembangkan diri juga, saya ingin berada bersama yang terbaik, dan saya ingin memenangi gelar-gelar. Itulah mengapa saya berada di sini," katanya, demikian dilaporkan Reuters.
Pewarta : Antaranews
Editor:
Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2024