Grup musik Sabyan ucapkan duka cita untuk korban tsunami
Senin, 24 Desember 2018 09:10 WIB
"Saya mewakili personel Sabyan mengucapkan turut duka cita dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran," ujar vokalis Sabyan, Nissa Sabyan, ketika ditemui di sela peluncuran buku di Surabaya, Minggu.
Terhadap korban luka, tambahnya diharapkan segera sembuh, segera beraktivitas dan berkumpul lagi bersama keluarga, begitu juga terhadap warga yang kehilangan tempat tinggalnya.
Penyanyi bernama lengkap Khoirunisa itu juga mendoakan seluruh korban yang dinyatakan masih hilang segera ditemukan, serta tidak ada lagi bencana alam di Indonesia.
"Mudah-mudahan yang hilang ditemukan dalam keadaan selamat, lalu kepada yang meninggal semoga `Husnul Khotimah` dan diterima Allah SWT," ucap vokalis kelahiran Bandung, 23 Mei 1999 tersebut.
Nisa juga prihatin terhadap grup musik Seventeen yang sebagian personel dan krunya menjadi korban, bahkan masih ada yang belum ditemukan.
Berdasarkan Keterangan pers dari Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho di Yogyakarta, hingga pukul 16.00 WIB Minggu, jumlah korban tercatat 222 orang meninggal dunia, 843 orang luka-luka dan 28 orang hilang. (Editor : Dewanti Lestari).
Pewarta : Fiqih Arfani
Editor:
Totok Marwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024