Logo Header Antaranews Jateng

Sharapova menyerah kepada Kerber di Mallorca Open

Jumat, 21 Juni 2019 16:18 WIB
Image Print
Petenis Russia Maria Sharapova (REUTERS/Lucy Nicholson)
Jakarta (ANTARA) - Kembalinya Maria Sharapova bertanding di Mallorca Open setelah istirahat cedera, seketika berakhir Kamis waktu setempat saat Angelique Kerber dengan meyakinkan mengalahkannya 6-2, 6-3.

Sharapova tidak pernah bertanding sejak akhir Januari setelah beristirahat untuk pemulihan dari cedera bahu dan permainannya yang kurang tajam dieskpos oleh Kerber, yang melaju ke perempat final.

Dikutip dari AFP, Jumat, Kerber selanjutnya akan menghadapi petenis Prancis Caroline Garcia, yang menyisihkan petenis Spanyol Paula Badosa Gibert 6-2, 6-7 (1/7), 6-3 untuk memperebutkan satu tempat pada babak empat besar.

Sharapova telah mencatat kemenangan mengesankan pada pertandingan pembuka atas Viktoria Kuzmova, Selasa, namun Kerber selalu menawarkan ujian yang lebih serius terhadap performa dan kebugaran juara lima kali turnamen utama itu.

Menghadapi unggulan teratas turnamen itu pada babak ini adalah harga yang harus dibayar Sharapova akibat peringkatnya yang rendah, 85, dan ia kemungkinan menghadapi undian yang sulit seperti itu pada Wimbledon, yang akan dimulai kurang dari dua pekan mendatang.

Baca juga: Sharapova raih kemenangan saat kembali beraksi di Mallorca

Sementara itu Kerber, menjalani paruh pertama musim kompetisi yang agak mengecewakan, tersingkir dari putaran pertama French Open bulan lalu, setelah kalah pada delapan besar di Australia Januari lalu.

Namun mengatasi awal pertemuan yang ganjil dengan Sharapova akan menjadi dorongan moral yang tepat waktu bagi petenis Jerman, yang memenangi Wimbledon tahun lalu itu dan akan menjadi salah satu favorit lagi pada All England Club.

Belinda Bencic yang dikalahkan Kerber dalam perjalanan meraih gelar 11 bulan lalu, berpeluang menjadi lawannya pada semifinal di Mallorca, setelah petenis Swiss itu bangkit dari ketinggalan satu set untuk mengalahkan petenis Amerika Shelby Rogers.

Rogers merebut set pertama tetapi mundur karena cedera setelah Bencic meningkatkan level permainannya dan memimpin dalam set penentuan, pertandingan berakhir dengan 5-7, 6-3, 3-1.

Bencic selanjutnya akan melawan petenis Amerika lainnya pada perempatfinal, Amanda Anisimova, yang mengalahkan petenis Prancis Alize Cornet 6-2, 6-4.

Baca juga: Elise Mertens awali Mallorca Open dengan kemenangan


 



Pewarta :
Editor: Mugiyanto
COPYRIGHT © ANTARA 2025