Logo Header Antaranews Jateng

Vivo konfirmasi kehadiran V17 Pro di Indonesia

Sabtu, 7 September 2019 17:02 WIB
Image Print
Tampilan Vivo V17 Pro (HO/Vivo Indonesia)

Jakarta (ANTARA) - Vivo Indonesia secara resmi mengkonfirmasi kehadiran Vivo V17 Pro sebagai produk seri V terbaru di Tanah Air setelah rangkaian iklan penggoda mengenai perangkat tersebut di sejumlah media sosial.

"Melalui iklan televisi yang sudah disiarkan, Vivo V17 Pro hampir dapat dipastikan menjadi seri flagship ter-anyar yang akan diluncurkan oleh Vivo dalam waktu dekat," ujar Senior Brand Director Vivo Indonesia Edy Kusuma, dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Vivo V17 Pro akan hadir di Indonesia dengan dua pilihan warna esensial hitam dan putih, serta layar penuh Ultimate All Screen khas seri V dengan bingkai tipis di setiap sudut smartphone.

Baca juga: Vivo Z1 Pro tak akan jadi ponsel "gaib"

Seri terbaru itu juga menghadirkan pembaruan pada fitur kamera dengan Dual Pop-Up Selfie Cameraberesolusi 32MP yang dilengkapi Super Wide-Angle Selfie untuk mendapatkan hasil swafoto yang lebih luas,

Ponsel tersebut juga akan dibekali 48MP Quad Camera berbasis kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) yang didukung dengan fitur Super Night Mode untuk menghasilkan foto yang lebih jernih dan tajam meski dengan pencahayaan yang minim atau pada malam hari.

"Berbagai pembaruan dan inovasi terbaru dari rangkaian vivo V-series akan kami hadirkan pada Vivo V17 pro untuk menjawab kebutuhan para pengguna yang pastinya patut untuk dinantikan," kata Edy.

Baca juga: Vivo resmi luncurkan Z1 Pro, harga Rp3 jutaan

Pewarta :
Editor: Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2025