Logo Header Antaranews Jateng

Akhiri kontrak di Arsenal, Mkhitaryan merapat ke Roma

Selasa, 1 September 2020 09:41 WIB
Image Print
Gelandang AS Roma Henrikh Mkhitaryan dalam pertandingan Serie A melawan Lecce di Stadio Olimpico di Roma, pada 23 Februari 2020. (REUTERS/Alberto Lingria) (REUTERS)

Jakarta (ANTARA) - Gelandang Armenia Henrikh Mkhitaryan bergabung dengan klub Serie A AS Roma dalam kontrak permanen setelah memutuskan kontraknya dengan Arsenal, umum klub Liga Premier itu seperti dikutip Reuters, Selasa.

Mkhitaryan bergabung dengan Roma pada awal musim lalu setelah masa 18 bulan yang mengecewakan di Arsenal setelah tukar menukar pemain dengan Alexis Sanchez yang pindah ke Manchester United.

Roma awalnya mencapai kesepakatan bulan lalu untuk memperpanjang masa pinjam Mkhitaryan sampai akhir musim depan.

Baca juga: Bahagia di AS Roma, Henrikh Mkhitaryan ogah balik ke Arsenal
Baca juga: Arsenal kalahkan Liverpool untuk rebut Community Shield


"Micki meninggalkan kami menyusul masa pinjam satu musimnya di Italia. Kami sudah sepakat memutuskan kontraknya dengan kami oleh persetujuan timbal balik yang membuat dia bergabung dengan Roma dalam kepindahan permanen," kata Arsenal.

Mkhitaryan mencetak sembilan gol dan enam assist musim lalu ketika Roma finis urutan kelima dalam Serie A untuk lolos ke Liga Europa.

Musim baru Serie A akan dimulai 19 September.

Baca juga: Tiga pemain Atalanta terpapar COVID-19, semuanya tanpa gejala
Baca juga: Ibrahimovic: saya ingin bawa AC Milan ke tempatnya semula


 

Pewarta :
Editor: Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2025