Logo Header Antaranews Jateng

Kongres Panama legalkan ganja bagi kepentingan medis

Selasa, 31 Agustus 2021 13:32 WIB
Image Print
Arsip - Pohon ganja (Cannabis). ANTARA/Reuters
Panama City (ANTARA) - Kongres Panama dengan suara bulat mengesahkan rancangan undang-undang yang mengatur penggunaan ganja bagi kepentingan medis pada Senin (30/8).

Panama menjadi negara pertama di kawasan Amerika Tengah yang mengambil langkah tersebut.

Pengesahan RUU disetujui oleh 44 anggota parlemen dan tidak ada satu pun anggota yang memberikan suara menentang.

Baca juga: Ahli asal Inggris jelaskan manfaat ganja medis dalam uji materi UU Narkotika

Melalui RUU itu, sebuah daftar akan dibuat untuk memasukkan nama-nama pasien yang mendapat izin menggunakan ganja.

Izin juga akan diberikan pada penelitian lebih jauh soal pengobatan dengan ganja.

Ketua Kongres Panama Crispiano Adames memuji RUU tersebut sebagai langkah "inovatif".

Ia menyebutkan bahwa banyak penyakit bisa ditangani dengan ganja begitu RUU tersebut sah menjadi undang-undang.

RUU itu kini menunggu tanda tangan Presiden Laurentino Cortizo untuk dijadikan UU.

Sumber: Reuters

Baca juga: Satu hektare ladang di Bandung jadi tempat penanaman ganja
Baca juga: BNN RI tolak tegas usulan ekspor ganja


Pewarta :
Editor: Mahmudah
COPYRIGHT © ANTARA 2025