12 sekolah di Semarang belum gelar PTM
Rabu, 27 Oktober 2021 18:55 WIB
"Di Kota Semarang sudah 1.256 sekolah, mulai dari TK, SD, dan SMP, yang sudah menggelar pembelajaran tatap muka. Sudah sekitar 99 persen," kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang Gunawan Saptogiri di Semarang, Rabu.
Dia menjelaskan 12 sekolah yang belum menggelar pembelajaran tatap muka karena belum mendapat izin dari orang tua siswanya.
Baca juga: Disdik Banyumas: PTM jenjang PAUD dilaksanakan secara bertahap
"Masih banyak orang tua yang belum mengizinkan anaknya mengikuti pembelajaran tatap muka," tambahnya.
Ia menegaskan izin orang tua mutlak diberikan sebelum siswa mengikuti pembelajaran tatap muka.
Pembelajaran tatap muka yang sudah digelar sejak 30 Agustus 2021 di daerah tersebut, kata dia, sudah berjalan aman dan lancar.
Ia menuturkan tidak ditemukan klaster COVID-19 di sekolah saat pelaksanaan pembelajaran tatap muka ini.
Ia berharap, kondisi ini bisa dipertahankan sehingga tidak terjadi lagi lonjakan kasus COVID.
Baca juga: Bupati Sukoharjo ingatkan siswa selalu patuhi prokes saat PTM
Baca juga: Kota Pekalongan dorong vaksinasi jadi syarat PTM
Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor:
Mahmudah
COPYRIGHT © ANTARA 2024