Logo Header Antaranews Jateng

173 atlet pemula hingga profesional ramaikan Udinus Chess Competition

Rabu, 25 Januari 2023 07:57 WIB
Image Print
Kompetisi Catur Udinus Semarang 2023 di Semarang, Selasa. (ANTARA/ HO-Udinus Semarang)
Semarang (ANTARA) - 173 pecatur pemula hingga profesional meramaikan kompetisi Catur Universitas Dian Nuswastoro Semarang atau Udinus Chess Competition 2023.

Ketua Pelaksana Udinus Chess Competition 2023 Surya Wahyu Putra dalam siaran pers di Semarang, Selasa, mengatakan, Robot Catur (Roca) ciptaan perguruan tinggi ini juga turut meramaikan kompetisi tersebut.

Menurut dia, Udinus Chess 2023 merupakan kompetisi catur cepat yang dipertandingkan secara serentak.

"Penentuan pemenang didasarkan atas perolehan poin terbanyak," katanya.

Dalam catur cepat ini, lanjut dia, para peserta mendapat waktu berpikir selama 10 menit dengan increment selama 5 detik.

Selain pecatur muda, kata dia, beberapa grand master dan master catur internasional juga ikut meramaikan kompetisi.

Ia menyebut sejumlah pecatur, seperti Grand Master Novendra Priasmoro, serta Master Internasional Farid Firmansyah dan Ivan Situru.

Sementara Wakil Rektor Udinus Semarang Kusni Ingsih berharap kompetisi ini bisa menggali bibit-bibit unggul atlet catur.

Menurut dia, Udinus juga memberikan apresiasi terhadap mahasiswanya yang mampu berprestasi di bidang olahraga melalui pemberian beasiswa.

Baca juga: 202 pecatur ikuti "Soedirman Open Chess Tournament"


Pewarta :
Editor: Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2024