Logo Header Antaranews Jateng

KPK 1,5 jam geledah ruang Badan Pengadaan Barang/Jasa Kota Semarang

Rabu, 17 Juli 2024 16:17 WIB
Image Print
Petugas KPK keluar dari Badan Pengadaan Barang/Jasa Kota Semarang yang berlokasi di kompleks Balai Kota Semarang, Rabu (17/7/2024). (ANTARA/I.C. Senjaya)
Semarang (ANTARA) - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekitar 1,5 jam menggeledah serta memeriksa ruang Badan Pengadaan Barang/Jasa Kota Semarang yang berada di kompleks Balai Kota Semarang, Rabu.

Petugas KPK mendatangi ruang yang berlokasi di lantai 6 Gedung Moch Ihsan kompleks Balai Kota Semarang itu sekitar pukul 14.00 WIB.

Sejumlah petugas berompi KPK keluar dari ruang kantor tersebut sekitar pukul 15.35 WIB, diikuti oleh beberapa pegawai Pemkot Semarang.

Para petugas KPK kemudian kembali ke ruang Wakil Wali Kota dan Sekda Kota Semarang yang berada sisi selatan kompleks kantor pemerintahan itu.

Sejumlah penyidik KPK menggeledah sejumlah ruang di kompleks Balai Kota Semarang sejak Rabu pagi.

Selain kompleks balai kota, petugas KPK juga dilaporkan menggeledah rumah dinas Wali Kota Semarang di Jalan Abdulrahman Saleh.

Belum diketahui tujuan penyidik KPK menggeledah sejumlah ruang di kompleks Balai Kota Semarang.

Selain itu, belum ada keterangan resmi dari KPK maupun Pemkot Semarang berkaitan dengan penggeledahan tersebut.

Baca juga: KPK geledah sejumlah ruang di Balai Kota Semarang

Pewarta :
Editor: Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2025