Logo Header Antaranews Jateng

Wapres Gibran sapa jemaat GBI Keluarga Allah di Solo

Rabu, 25 Desember 2024 18:48 WIB
Image Print
Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menyapa ribuan jemaat yang sedang melakukan misa di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Keluarga Allah di Solo, Jawa Tengah, Rabu (25/12/2024). ANTARA/Aris Wasita

Solo (ANTARA) - Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menyapa ribuan jemaat yang sedang melakukan misa di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Keluarga Allah di Solo, Jawa Tengah.

Pantauan di Solo, Jawa Tengah, Rabu, Gibran tiba di GBI Keluarga Allah pada pukul 13.40 WIB. Pada kesempatan itu, Gibran langsung menyalami para jemaat yang duduk di barisan depan.

"Kebetulan ini pulang ke Solo, jadi sekalian mampir," katanya.

Pada kesempatan itu, ia juga membawa kado Natal yang diberikan kepada jemaat cilik.

"Ini ada kado Natal juga khusus anak-anak, terima kasih sekali bapak ibu semua, salam hangat dari Bapak Presiden Prabowo Subianto," katanya.

Ia juga berpesan kepada masyarakat yang ingin mudik pada libur akhir tahun ini agar berhati-hati di jalan.

"Saya ucapkan selamat jalan, semoga bisa segera bertemu dengan sanak saudara," katanya.

Ia juga meminta masyarakat untuk mengutamakan kesehatan dan keselamatan.

"Sekali lagi bapak ibu, karena ini musim penghujan tetap hati-hati di jalan. Berkali-kali Pak Prabowo menekankan, terakhir kali pada waktu rapat terbatas, Natal tahun ini kami ingin semua dalam keadaan baik, aman, nyaman," katanya.


 



Pewarta :
Editor: Heru Suyitno
COPYRIGHT © ANTARA 2025