Logo Header Antaranews Jateng

BPJAMSOSTEK Purwokerto serahkan bantuan sembako untuk panti asuhan

Jumat, 14 Maret 2025 19:56 WIB
Image Print
Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto Muhammad Ramdhoni (dua dari kanan) usai menyerahkan bantuan paket sembako kepada Yayasan Yatim Piatu dan Dhuafa Budi Rahayu Al Barokah saat acara buka puasa bersama di Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Kamis (13/3/2025) petang. ANTARA/HO-BPJS Ketenagakerjaan

Purwokerto (ANTARA) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK Cabang Purwokerto menyerahkan bantuan sembako kepada Panti Asuhan Yayasan Yatim Piatu dan Dhuafa Budi Rahayu Al Barokah, Kelurahan Kober, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

"Bantuan sembako sebagai wujud kepedulian sosial dan semangat employee volunteering itu telah kami serahkan saat buka puasa bersama pada Kamis (13/3) petang," kata Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto Muhammad Ramdhoni di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jumat.

 

Ia mengatakan penyerahan bantuan tersebut merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya anak-anak yatim dan dhuafa.

Menurut dia, dana untuk pembelian paket sembako ini berasal dari uang yang dikumpulkan secara sukarela oleh para karyawan BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

Selanjutnya, kata dia, bantuan sembako untuk mendukung kebutuhan harian anak-anak panti asuhan tersebut diserahkan pada bulan Ramadhan sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah itu.

 

"Kegiatan ini adalah bentuk sumbangsih kami terhadap masyarakat, kebetulan tahun ini menyelenggarakan employee volunteering, berbagi keberkahan kepada Yayasan Yatim Piatu dan Dhuafa Budi Rahayu Al Barokah," katanya.

Dengan adanya bantuan tersebut, dia mengharapkan masyarakat kurang mampu khususnya anak-anak panti asuhan dapat menikmati kebahagiaan bersama dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.

Ia mengatakan BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam kegiatan sosial dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat melalui Program Employee Volunteering.

 

"Kami harapkan semangat berbagi ini dapat terus menginspirasi dan meningkatkan solidaritas sosial di berbagai kalangan," kata Ramdhoni.


 

Pewarta :
Editor: Immanuel Citra Senjaya
COPYRIGHT © ANTARA 2025