Mikrobus Terguling, Seorang Tewas
Senin, 14 Januari 2013 19:08 WIB
Korban meninggal dunia yang merupakan kenek mikrobus ini bernama Fadil (34), warga Desa Wanadadi, Kecamatan Wanadadi, Banjarnegara.
Salah seorang saksi mata, Waluyo mengatakan, sebelum kejadian mikrobus yang dikemudikan Bambang Puji, warga Wanadadi, terlihat melaju dengan kecepatan sedang dari arah timur (Wanadadi, red.).
"Saat mendekati Pasar Manis, mikrobus sempat oleng dan sopirnya membelokkan kendaraan ke kiri," katanya.
Oleh karena permukaan aspal dengan bahu jalan cukup tinggi, kata dia, sopir mikrobus itu membelokkan kendaraan ke kanan.
Akan tetapi dari arah berlawanan, lanjutnya, datang sebuah mikrobus lain sehingga sopir mikrobus nahas ini terkejut dan berusaha mengendalikan kendaraannya.
"Namun nahas, mikrobus yang dikemudikan Bambang justru terbalik dan menyeret keneknya hingga mengalami luka parah dan akhirnya meninggal dunia di lokasi kejadian," katanya.
Menurut dia, sopir mikrobus yang tidak menyadari jika kernetnya terjepit badan kendaraan sempat menolong seorang penumpang bernama Maryati, warga Desa Kecepit, Kecamatan Punggelan.
"Sopir mikrobus sempat menolong seorang penumpang. Dia tidak menyadari kalau keneknya terjepit dan terseret badan mikrobus hingga beberapa meter," katanya.
Sementara itu, Bambang Puji masih menjalani pemeriksaan oleh Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Banjarnegara untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut.
Pewarta : Sumarwoto
Editor:
Immanuel Citra Senjaya
COPYRIGHT © ANTARA 2024