Logo Header Antaranews Jateng

Sony Xperia Z1 Hadir Bulan Ini

Jumat, 6 September 2013 10:27 WIB
Image Print


CEO Sony Kazuo Hirai dalam sebuah konferensi pers di Berlin, Jerman, di mana pameran elektronik konsumen terbesar Eropa akan digelar pekan ini, mengatakan bahwa Sony Xperia Z1 akan mulai tersedia September.

"Xperia Z1 mewujudkan semua yang Sony tawarkan," kata Hirai seperti dikutip Reuters.

Smartphone baru yang tahan air itu hadir dengan layar 5 inci dan berkamera 20,7 megapixel di belakang.

Dalam laman resminya, Sony mengatakan bahwa Xperia Z1 dibuat dengan komponen yang sama persis dengan kamera digital compact Sony dan diklaim sebagai smartphone terbaik untuk capturing gambar.

Berkat fitur SteadyShot, perekaman video akan lebih lembut, indah, dan stabil. Dan, dengan Social live pengguna bisa langsung membagi foto ke teman melalui Facebook, melihat respon teman dilayar sembari tetap bisa memotret.

FOto-foto juga bisa secara otomatis diunggah dan disimpan di satu tempat yang tidak terbatas dengan PlayMemories Online.

Sony menyematkan teknologi BRAVIA Sony terbaru untuk mengoptimalkan kemampuan layar Xperia Z1 yang berukuruan 5 inci Full HD TRILUMINOS.

Pengguna juga bisa mengunduh dan menonton film-film terbaru dengan mudah menggunakan aplikasi Movies, atau menghubungkan Xperia Z1 dengan TV layar lebar Sony dengan satu sentuhan untuk menikmati gambar dalam layar yang lebih besar.

Pada Xperia Z1, Sony tetap menampilkan keunggulannya dalam pemutaran musik. Aplikasi Walkman tetap disuguhkan Sony berikut earphone wireless "Smart Bluetooth Handset SBH52" untuk memanjakan telinga pengguna.

Bukan cuma itu, Xperia Z1 juga menawarkan akses ke PlayStation Store untuk menikmati permainan-permainan PlayStation melalui ponsel.

Sony tidak memberitahukan harga eceran maupun operator yang akan menawarkan smartphone terbarunya itu.

Pewarta :
Editor: Totok Marwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2025