Logo Header Antaranews Jateng

Gerindra Incar 12 Kursi DPRD Kota Semarang

Rabu, 25 September 2013 16:44 WIB
Image Print
Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kota Semarang Prihastoro Nanda Arief Rahman yang juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kota Semarang. (Ilustrasi: ANTARA Jateng/Kliwon)


"Pada pemilu lalu di Dapil Kota Semarang I (Kecamatan Semarang Selatan dan Semarang Barat) dan Dapil VI (Kecamatan Mijen, Ngaliyan, dan Tugu), kami tidak mendapatkan kursi," kata Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kota Semarang Prihastoro Nanda Arief Rahman di Semarang, Rabu.

Namun, pada pemilu mendatang, kata Prihastoro, Partai Gerindra bertekad perolehan suara di semua dapil mampu mengantarkan minimal 12 kadernya menjadi anggota DPRD Kota Semarang.

Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kota Semarang itu menjelaskan bahwa anggota fraksinya yang notabene produk Pemilu 2009 berasal dari Dapil II (Kecamatan Semarang Tengah, Semarang Utara, dan Semarang Timur), III (Kecamatan Gayam Sari, Genuk, dan Pedurungan), IV (Kecamatan Candisari dan Tembalang), dan Dapil V (Kecamatan Gajah Mungkur, Banyumanik, dan Gunungpati).

Pada pemilu anggota legislatif mendatang, Partai Gerindra di Dapil I menempatkan tujuh kader yang terdiri atas tiga caleg perempuan (42,86 persen) dan empat caleg laki-laki.

Berikut 77 nama caleg dalam daftar calon tetap (DCT) anggota DPRD Kota Semarang dari 12 parpol kontestan Pemilu 2014 di Dapil I yang ditandatangani pada tanggal 23 Agustus 2013 oleh Ketua KPU Kota Semarang Mohamad Hakim Junaidi dan empat anggota lainnya, yakni Abdoel Khaliq, Henry Wahyono, Siti Prihatiningtyas, dan Kharis Hidayat.

Nomor: 1 Partai NasDem
1. Widya Nur Febriani, S.Ked
2. Achmad Rondi
3. dr. Hana Soefia Rini
4. Slamiyanto
5. Syafrizaldi
6. Endang Cahaya H
7. Rojikin

Nomor: 2 Partai Kebangkitan Bangsa
1. H. Habib Barit Pramusinta, S.H
2. Novika Sari
3. Siti Zulfani Ulfa
4. Zaenu Saefudin, M.Pd
5. Muhlisin
6. Umi Hanggarini
7. Puryanto

Nomor: 3 Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
1. Ika Yudha Kurniasari, S.K.M
2. Eka Mulyanto, S.P.I
3. Dimas Anafadli
4. dr. Nursunti
5. Jaka Santosa
6. Heny Suliyani, A.Md
7. Ir. H. Johan Rifai

Nomor: 4 Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan
1. Herman Yoostam, S.H
2. Joko Susilo
3. Andrea Martini, S.H
4. Romadhon
5. Hastuti Budi Rahayu, S.H
6. Salamah
7. H.M. Rukiyamto A.B., S.H

Nomor: 5 Partai Golongan Karya
1. Erry Sadewo, S.H.

2. H. Dono Raharjo, S.H., M.H
3. Farida
4. Anisah, S.H
5. Tri Siswanto, S.E
6. Kusyanto
7. Sri Murwati

Nomor: 6 Partai Gerakan Indonesia Raya
1. dr. Wilujeng Riningrum
2. H. Budi Uriptono, S.E
3. Ir. Pramono
4. Rr. Ruruh Endraswari
5. Didik Supratikto, B.A
6. Sri Purwaningsih, S.H
7. Erwin

Nomor: 7 Partai Demokrat
1. Laser Narindro, S.T
2. Sriyono Murjoko, S.H
3. Hj. Uti Indrawati, S.I.P
4. Tri Anto, S.E
5. Ita Yuliana Kusuma, S.H
6. Untari Setyorini
7. Novriadi, S.H

Nomor: 8 Partai Amanat Nasional
1. H. Yanuar Muncar Riyanto, S.H., M.H.Kes
2. Sugeng Riyadi
3. Yuliyanti, A. Md
4. Slamet Kaswanto, S.H
5. Indri Yuliana, S.E
6. Siti Hamidah
7. Sovan Haslin Pradana

Nomor: 9 Partai Persatuan Pembangunan
1. Samudji
2. Feny Fatmawati Muji Rahayu
3. Musta'in
4. Budi Suryono
5. Syarifah Zahara
6. Ahmad Farih Alfian

Nomor: 10 Partai Hati Nurani Rakyat
1. Sunaryo
2. Siti Fatimah
3. Sutrisno, A.Md
4. Bowo Leksono, S.H
5. Dewi Safitri, S.E
6. Nur Hikmah, S.Pd
7. M. Nur Hamid Arif, S.Kom

Nomor: 14 Partai Bulan Bintang
1. Aris Istiawan

Nomor: 15 Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia
1. Harsi Noesianti
2. Eko Budhi Oetomo
3. Agus Hartono
4. Lambok Mangiring Sinaga
5. A.Arif Setiawan
6. Kartika Aprilia Marhaeningtyas, S.Pt
7. Diah Arifiani

Pewarta :
Editor: Kliwon
COPYRIGHT © ANTARA 2025